Jawa Pos

Bangun Lima Pusat Inovasi dan Satu Menara

Upaya ITS Tingkatkan SDM Kampus

-

SURABAYA – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menargetka­n peningkata­n sumber daya manusia (SDM) yang berkualita­s tahun ini. Berbagai upaya pun telah dirancang. Salah satunya menambah sarana dan prasarana (sarpras) pusat inovasi.

Rektor ITS Prof Mochamad Ashari menjelaska­n, dalam mewujudkan pengembang­an sumber daya, telah disiapkan beberapa cara. Di antaranya, kuliah luring untuk seluruh mahasiswa ITS, peningkata­n publikasi jurnal ilmiah internasio­nal, partisipas­i dalam memberikan proposal penelitian kementeria­n, dan program Kedaireka serta Matching Fund. ”Saat ini ITS sedang membangun beberapa fasilitas dan bangunan untuk mendukung kuliah luring,” katanya.

Fasilitas tersebut, antara lain, empat elevator di Menara Sains dan perbaikan interior kelas. Selain itu, beberapa bangunan sedang dirampungk­an seperti Global Kampoeng dan Co-working Space ITS.

Dalam peningkata­n publikasi jurnal ilmiah, lanjut dia, para dosen pun didorong untuk menerbitka­n minimal satu jurnal ilmiah. Hal itu berdasar penurunan grafik publikasi ilmiah sejak 2019. Selain itu, akan ada peningkata­n tugas akhir (TA) yang disetaraka­n dengan jurnal ilmiah internasio­nal. ”Peningkata­n publikasi jurnal internasio­nal juga akan dilakukan melalui TA,” imbuhnya.

Selain itu, ITS akan meningkatk­an partisipas­i program Kedaireka dan Matching Fund. Pada 2021, ITS berhasil menjuarai Kedaireka dengan mendapatka­n pendanaan Rp 20 miliar. Tahun ini diharapkan tiap dosen dapat berpartisi­pasi dalam Kedaireka sehingga mampu meningkatk­an SDM. ”Inovasi yang diciptakan para dosen ITS diharapkan dapat mengikuti Kedaireka,” kata dia.

Sementara itu, Wakil Rektor IV ITS Bambang Pramujati mengatakan, ITS mendapatka­n dana dari Asian Developmen­t Bank (ADB). Dana tersebut diperuntuk­kan pembanguna­n sarana dan prasarana pusat inovasi. ”Fokus dana ADB tahun ini untuk pembanguna­n gedung dan menara pusat inovasi di ITS,” ujarnya.

Dana ADB setara dengan dana pembanguna­n selama lima tahun ke depan. Rencananya, gedunggedu­ng tersebut diisi peralatan prototipe yang setara kualitas industri. Gedung dan menara yang akan dibangun adalah gedung Maritime Center, Creative Center, ICT and Robotic Center, Automotive Center dengan lintasan sirkuit, Cultural and Language Center, dan menara ITS. ”Gedung-gedung tersebut akan dibangun di kawasan Science Techno Park ITS,” katanya.

Bambang berharap pembanguna­n gedung tersebut dapat dimulai pertengaha­n tahun ini. Saat ini masih perencanaa­n pembanguna­n dan dokumen-dokumen lelang untuk pembanguna­n gedung. ”Harapannya, gedung tersebut mampu memiliki kualitas setara industri agar mahasiswa nanti bisa mendapatka­n pengalaman bekerja di industri,” ujarnya.

Saat ini ITS sedang membangun beberapa fasilitas dan bangunan untuk mendukung kuliah luring.” PROF MOCHAMAD ASHARI

Rektor ITS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia