Jawa Pos

Sudah Meninggal, Masih Masuk Daftar

-

BANYAK

temuan di lapangan saat proses verifikasi data dilakukan. Salah satunya penerima yang sudah meninggal, tapi tetap tercatat dalam data penerima bansos dan MBR. Banyaknya temuan seperti itu sempat membuat daftar MBR mengalami penurunan atau penguranga­n jumlah.

Pemutakhir­an data MBR terus dilakukan pihak Pemkot Surabaya hingga tingkat bawah. Verifikasi data MBR di Kecamatan Asemrowo, misalnya, terus berjalan. Sekitar 6.000 jiwa tergolong dalam kategori MBR. Dari jumlah tersebut, 50 persennya terdapat di Kelurahan Asemrowo. Sedangkan sisanya tersebar di Kelurahan Genting Kalianak dan Kelurahan Tambak Sarioso.

Camat Asemrowo Bambang Udi Ukoro mengatakan, jika dibandingk­an dengan 2021, tahun ini jumlah MBR turun 20 persen. Penurunan disebabkan beberapa faktor. Misalnya, orang yang bersangkut­an meninggal atau pindah dari Kecamatan Asemrowo.

Kebanyakan mereka tergolong MBR karena tidak memiliki pekerjaan tetap. Atau bekerja serabutan. Untuk menekan angka MBR, lanjut Bambang, pembinaan serta pelatihan wirausaha akan diberikan.

Di Kecamatan Sukomanung­gal, pendataan untuk MBR yang berhak atas bantuan pemerintah terus dilakukan. Bagi yang sudah terdata, rumahnya ditempeli stiker khusus. ”Sejauh ini belum ditemukan ada warga luar (Kota Surabaya, Red) yang mengajukan bantuan,” kata Camat

Sukomanung­gal Lakoli kemarin (15/1).

Menurut Lakoli, pihak RT dan RW sudah cukup selektif dalam mendata warganya. Artinya, warga yang benarbenar membutuhka­n akan dimasukkan ke dalam daftar penerima sebagai MBR.

Untuk warga luar kota, pengurus RT maupun RW tidak berani memasukkan­nya. Sebab, mereka belum tentu menetap di wilayah tersebut. Selain itu, data MBR yang menerima bantuan dipriorita­skan untuk warga asli Surabaya.

TELITI: Camat Asemrowo Bambang Udi Ukoro (kiri) menunjukka­n nama-nama warga yang masuk daftar MBR kepada sejumlah warga di Balai RW 2, Kelurahan Asemrowo.

 ?? KECAMATAN ASEMROWO UNTUK JAWA POS ??
KECAMATAN ASEMROWO UNTUK JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia