Otomotif

MURAH, TAPI...

Tawaran DP ringan terus digelontor­kan oleh dealer untuk menarik konsumen. Tapi sebagai pembeli harus waspada, karena hanya sebagai gimmick marketing

- Harryt

Bahasa marketing memang harus dibuat semenarik mungkin, agar pesan yang disampaika­n dalam mengajak konsumen untuk membeli bisa lebih efektif. Nah, fenomena program promo berupa DP ( down payment) ringan memang bukan hal baru. Namun menjadi masif diaplikasi oleh dealer melalui tenaga penjual dalam mendongkra­k angka penjualan. Hal ini tentu wajar, mengingat jumlah penjualan kendaraan pada kuartal pertama tahun ini merosot cukup tajam dibanding tahun lalu.

Faktor ekonomi secara makro serta melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika berdampak pula pada daya beli masyarakat yang ikut anjlok. Berbagai paket DP murah hingga DP nol persen pun ditawarkan, skema DP murah ini tentu memudahkan konsumen dalam memiliki kendaraan. Namun umumnya DP yang murah selanjutny­a akan dibebankan pada cicilan, alhasil pokok utang akan menjadi lebih besar pada angsuran per bulannya. Oleh karenanya perlu dicermati berbagai aspek dan detailnya, agar tidak mengalami kesulitan keuangan di kemudian hari.

BALOON PAYMENT LEBIH COCOK?

Seperti diketahui Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah mengatur batas minimum DP kredit kendaraan bermotor, untuk motor 25 persen dan mobil 30 persen dari harga on the road. Untuk memudahkan konsumen, berbagai dealer memberikan stimulus berupa diskon uang muka, ballon payment, hingga skema credit split.

Skema kredit kendaraan dengan DP murah dengan memberikan diskon uang muka tentu menggiurka­n. Ambil contoh, jumlah DP yang mestinya Rp 40 juta di diskon Rp 25 juta, sehingga Dp-nya menjadi Rp 15 juta. “Iya kami memberikan diskon Rp 25 juta untuk Toyota Avanza tipe E A/T. Sehingga Dp-nya menjadi Rp 14 juta, itupun bisa dicicil dua kali. Promo ini berlaku hingga akhir bulan Mei,” terang Taufik Hidayat, Sales Executive Auto2000 Ciledug Tangsel.

Hal serupa juga berlaku untuk skema kredit dengan cara split. Yakni setelah mendapatka­n diskon uang muka, jumlah pokok utang akan dibebankan pada angsuran per bulan. “Iya metode split ini mengalihka­n sisa pokok hutang ke cicilan bulanan,” lanjut Taufik, ketika ditemui disela pameran di mal CBD Ciledug.

Saat ini hampir seluruh dealer mobil dan motor memberikan promo diskon. Perang diskon pun seolah menjadi tren saat ini. Contoh lainnya adalah Nissan yang menggelar paket DP murah hingga akhir bulan Mei. “Nissan March DP Rp 14 jutaan, Grand Livina Rp 20 jutaan, New Serena Rp 80 jutaan dan New Juke Rp 53 jutaan. Untuk March diskonnya Rp 20 juta, memang besar dicicilan bulanan, selisihnya Rp 400 ribu,” bilang Amri, Sales Executive Nissan Datsun Pondok Indah, Jaksel.

Kemudian paket DP murah juga tersedia untuk kredit mobil Honda, yakni disebut Pak RT (Paket Rendah TDP). Misalnya untuk Honda Mobilio tipe E A/T, tenor kredit 5 tahun Dp-nya Rp 56.642.000, cicilan per bulan Rp 4.292.000. “Normalnya, DP Rp 79.637.000, cicilan per bulan Rp 3.468.000,” urai Archi Almadona, Marketing Executive Honda Bintaro. Dari rincian tersebut, DP rendah namun cicilan per bulan lebih besar.

Ada pula skema kredit ballon payment, yang justru menjanjika­n cicilan lebih murah dalam periode tertentu, kemudian melunasi sisa hutang di akhir periode. Gampangnya, cicilan lebih kecil di depan namun besar di belakang. Contoh, DP sebesar 30%, kemudian selama tiga tahun konsumen membayar cicilan sebesar 40%-nya per bulan, lalu pada bulan terakhir konsumen membayar 30% dari sisa hutang keseluruha­n.

Ballon payment ini memudahkan bagi konsumen yang mengingink­an angsuran bulananan dalam jumlah kecil dan tetap. Selain itu bagi konsumen yang memang sedari awal tidak ingin memakai mobil dalam tempo yang panjang, maka mobil bisa di over kredit. Tentunya effort cicilan selama mobil dipakai lebih kecil, sebab bobot cicilan terbesar akan dibebankan kepada pembeli kedua. Sehingga terbebas dari tanggung jawab finansial untuk melunasi mobil.

Rubrik ini disediakan bagi Anda yang punya saran, harapan atau keluh-kesah menyangkut otomotif. Termasuk angkutan dan lalu lintas. Silakan kirim melalui e-mail: otomotif@gramedia-majalah.com atau via pos: Redaksi OTOMOTIF Gedung Kompas Gramedia Lt.7 Jl. Panjang No. 8A Kebon Jeruk, Jakbar 11530 . Disediakan hadiah eksklusif dari OTOMOTIF. Jangan lupa, tuliskan nama, jenis kelamin, usia, asal kota, telp., HP dan alamat e-mail.

 ??  ??
 ??  ?? DP ringan, umumnya memiliki cicilan yang lebih besar
DP ringan, umumnya memiliki cicilan yang lebih besar
 ??  ?? DP 0 persen dan hanya modal KTP, biasanya hanya persyarata­n awal untuk menarik minat
DP 0 persen dan hanya modal KTP, biasanya hanya persyarata­n awal untuk menarik minat
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia