Otomotif

BIARKAN DINGIN DULU

-

Maraknya tempat cuci kendaraan yang buka 24 jam jelas banyak membantu bagi Anda yang hendak mencuci motor ketika pulang kerja atau habis berpergian. Namun apa bisa langsung memandikan motor langsung saja usai perjalan?

“Bahwa kendaraan dalam kondisi yang panas sah-sah saja untuk dilakukan pencucian, karena sesuai perkembang­an teknologi yang ada pada setiap kendaraan yang diproduksi saat ini sudah dibuat sekuat mungkin sesuai dengan karakteris­tis medan, cuaca serta penggunaan kebutuhan yang berat sekalipun,” papar Dedy Prabu selaku Kepala Mekanik Honda Prabu Pendawa di bilangan Arif Rahman Hakim, Depok Jabar.

Dedy menje-

FOTO:HENRI

laskan, saat mesin mengalami peningkata­n suhu, secara otomatis sejumlah komponen mesin sudah memproses pendingina­n dengan sendirinya. Termasuk proses pendingina­n alami melalui hembusan angin di sepanjang perjalanan.

Berbeda dengan pendapat Dedy, Muchlisun dari Sumber Mas Motor, dealer Yamaha di daerah Beji Depok juga, sebaiknya dilakukan pendingina­n suhu mesin 15-30 menit sebelum motor dicuci. “Karena apabila segera dilakukan pencucian akan dikhawatir­kan mengalami penurunan umur pada bagian mesin, begitu juga dengan kualitas kinerja oli mesin nantinya, yang diakibatka­n dari proses pemuain terlalu dini di bagian yang berbahan dasar besi, disaat keadaanya masih panas,” jelas sang Service Advisor ini.

Mirip dengan Muchlisun, Supri Hartono sebagai Chief Mechanic Kawasaki Margonda Raya Depok menunjuk bunyi ‘ tek, tek, tek’ yang acap terdengar dari bagian knalpot saat kita memarkirka­n motor usai dipakai bepergian. Itu ada proses pelepasan kalori. Kalaupun toh harus mencuci, maka dahulukan dengan membasuh bagian motor yang tidak berbahan metal.

Jadi, ngopi-ngopi dulu sebentar sebelum motor disiram air usai berjalan. Mudah kan?

 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia