Otomotif

STIKER LISTRIK

-

Ini sebenarnya trik kecil buat dongkrak penampilan. Ya, lewat stiker jenis stickon yang menempel di dalam kaca mobil.

Stickon merupakan salah satu inovasi untuk produk stiker yang bisa menempel di dalam kaca mobil. Hanya saja dibuat dengan bahan khusus sehingga bisa menempel walaupun tanpa mengandung lem, jadi produk tersebut berbeda dengan 'stiker dalam'. Stickon ini bisa dengan sempurna menempel di bidang kaca karena adanya aliran listrik statis.

Mengaplika­sikan stiker jenis ini dinilai lebih awet, karena posisinya masih ‘terlindung­i' oleh kaca mobil serta tidak mudah dikelupas oleh tangan jahil. Apalagi tidak rumit cara pasangnya. Berbagai tema bisa dipilih tergantung selera untuk mencermink­an gaya dan kecintaan pemilik kendaraan. Misalnya tema berbagai kata maupun kalimat bertema JDM, OEM, sampai nama tenar di dunia modifikasi seperti Mooneyes.

Selain itu, bisa juga dipilih desain dari berbagai negara yang mununjukan pajak jalan kendaraan, tanda ijin parkir, lisensi melintasi antar provinsi, ataupun tanda lain yang menunjukka­n tingkat keahlian pengendara.

Stickon ini bisa juga melekat dengan baik walaupun kaca telah dilapisi kaca film. Memang perlu diperhatik­an soal ketebalan kaca filmnya. Untuk desain stiker stickon dengan warna cerah masih jelas terlihat walaupun menggunaka­n ketebalan kaca film 80%, tentunya berbeda dengan desain stiker yang dominan berlatar gelap.

Memasangny­a pun sangat mudah, Anda tinggal melekatkan­nya di kaca. Jika bosan atau ingin dipindahka­npun bisa dilepas dengan mudah. Namun untuk pemasangan­nya akan lebih mudah jika bidang kaca dibasahi dahulu dengan air. "Tujuannya agar stiker bisa digeser sesuai keinginan saat kaca dalam keadaan basah. Selanjutka­n tinggal merapihkan sisa-sisa air yang ada di dalam bidang stiker dengan menggunaka­n jari," jelas Vicky dari Markas Hobby Bandung yang bermarkas di bilangan Nata Endah, Kopo di Kota Kembang itu.

Stickon ini tidak ada perawatan khusus agar awet, bahkan bisa kapanpun dipindah-pindah tanpa meninggalk­an noda lem di kaca. Tentunya harus dilakukan lebih seksama agar bahan stiker tidak lecet ataupun sobek saat proses penempelan.

 ??  ?? FOTO: MAMO
FOTO: MAMO
 ??  ?? Posisi kalau belum pas bisa digeser selama masih basah
Posisi kalau belum pas bisa digeser selama masih basah
 ??  ?? Bersihkan sambil dibasahi titik yang hendak ditempel stickon
Bersihkan sambil dibasahi titik yang hendak ditempel stickon

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia