Otomotif

Kustom haluuuus

-

Budi Revianto ingin mewujudkan hasrat mempunyai motor kustom yang stylish namun tidak harus mengubah kenyamanan standarnya seperti mesin dan kaki-kaki. Ah, ecesss ini sih bagi Andi Akbar dari Katros Garage (KG).

“Ya saya ingin modifikasi Suzuki Inazuma ini dengan penampilan vintage tetapi dengan mesin dan kakikaki tanpa ubahan,” ucap Budi yang berkerja di bidang pelayaran ini.

Jauh-jauh dari Makassar ke Jakarta, motor bermesin 250 cc dua silinder ini mendapat banyak ubahan. “Tapi lihat, tidak menyentuh bagian mesin sampai knalpot. Lihat saja knalpotnya masih standar,” buka Atenx sapaan karib bos KG.

“Ini karena pemilik tidak suka motor dengan suara keras,” sambungnya seraya menjelaska­n ubahan pada rangka juga tetap mempertaha­nkan rangka utama sampai suspensi depan.

Sehingga feeling berkendara tidak banyak berubah. Paling signifikan adalah rangka belakang baru yang lebih datar. Tujuannya agar jok jadi rata.

“Pangkas rangka belakang dan dibuat ulang agar bentuk motor tidak lagi menungging. Selain itu, swing arm diperpanja­ng 5 cm agar motor dan tidak terlihat cebol,” terang Atenx.

Agar klasik, suspensi belakang juga dibuat stereo. Dipadu dengan pelek jari-jari. “Karena tidak ada teromol yang pas, saya harus membuat sendiri,” bebernya dari workshop KG di Jl. Cempaka 1, Rengas, Tangerang Selatan.

“Kalau soal bodi part, mulai dari tangki sampai cover kanan-kiri dan sepatbor mudah saja,” tutupnya.

Jadi gimana, haluuuus kan? • Indra

Bukan cuma detailnya yang diracik rapi dan halus, suara dan handling juga tetap halus..

 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia