Otomotif

KEKELUARGA­AN BERBAU KOMPETISI

-

Memasuki usia tiga tahun bagi sebuah komunitas motor memang macam-macam bro. Ada yang geber cari anggota terus, ada pula yang stagnan. Namun ada juga yang sukses gelar sebuah event dan akhirnya malah berkelanju­tan atau jadi agenda tahunan.

Nah yang terakhir itu dicapai oleh Kick Tengkleng Motor Culinary (KTMC) yang dirintis sejak 25 Februari 2014 lalu. KTMC pada Sabtu dan Minggu (4-5/3) sukses bikin kegiatan fun dirty race yang digelar dalam sirkuit motocross, Pabelan Solo. Nama kegiatan itu Kicktengfe­st#4, Gentlemen Race. Sebuah event yang coba mewadahi penunggang kuda besi custom dan ingin betot gas seolah kompetisi.

Konsep fun race itu diikuti hingga 119 peserta. Mereka dibagi dalam beberapa kategori. Yakni motor mesin tegak, mesin tidur atau cub dan FFA. Ada lagi lomba buat komunitas, seperti naik motor 3 in 1 dan macam-macam. Secara umum terlihat mirip kompetisi namun ini bukan kompetisi. Ya sekedar kumpul silaturahi­m dan bercengker­ama.

“Acara ini meneruskan acara yang sudah kami gelar tahun lalu. Awalnya kami buat hanya untuk KTMC saja namun sekarang melebar melibatkan banyak komunitas,” bangga Cepek Sapingi Presiden KTMC.

Singkatnya banyak pelajaran yang diterima KTMC selama 3 tahun. Berawal dari komunitas yang ketemu di FB suka kuliner dengan latar belakang beragam, dari lulusan S1, mahasiswa, pedagang, pengusaha kuliner, pengelola bengkel rumahan dan banyak lagi. Belakangan mereka malah belajar menjadi event organizer yang serius. Selama KTMC berdiri, sudah 2 gelaran yang dibikin mereka dan berhasil jadi agenda tahunan. • Gombak

 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia