Otomotif

Butuh Tweeter

-

Richard dari gerai audio Kramat Motor di bilangan Kelapa Gading, Jakarta Utara, yang memang sedang mengembang­kan audio untuk Xpander, coba angkat bicara. “Percaya atau tidak, sistem audio standar Xpander sudah baik dan bahkan peredamnya sudah ada. Dentuman suara rendahnya pun sudah cukup. Hanya saja kekurangan­nya, belum dilengkapi tweeter untuk tipe Exceed.”

Padahal untuk mendukung sound quality yang baik, terutama yang mendambaka­n efek staging, tweeter sangat dibutuhkan. Apakah speakernya juga perlu diganti? “Sebenarnya speaker OEM Xpander Exceed sudah bagus, sudah model knock down tanpa baut dan splash proof (tahan air),” tukas pria bertubuh besar ini.

Namun bila ingin kualitas yang lebih mumpuni, “Untuk bagian depan, speakernya ganti yang split aja. Kan sudah ada dudukan buat tweeter di pilar A. Sehingga buat dapatkan efek staging, jadi lebih mudah. Sementara yang belakang pakai coaxial,” tukas Andrie Widjaja, punggawa Bassindo Audio yang juga bermarkas di Kelapa Gading.

Pilihannya untuk speaker Split, lanjut Andrie, ada Helix Blue 62X seharga Rp 1,5 juta atau Rockford P165 (Rp 1,9 jutaan). “Sedangkan untuk coaxial-nya, bisa pakai Helix B6X berbandero­l Rp 1,1 juta atau Rockford P165X seharga Rp 1,4 juta,” imbuhnya.

 ??  ?? Cukup penambahan tweeter saja di frame A dalam
Cukup penambahan tweeter saja di frame A dalam
 ??  ?? Speaker standar sudah cukup bagus
Speaker standar sudah cukup bagus

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia