Otomotif

REISEN MOTOSHOP

-

Martino Sena punggawa Reisen Motoshop yang bermarkas di Grand Galaxy, Bekasi Selatan, Jawa Barat punya solusinya agar CRF150L siap untuk adventure. “Hal pertama yang harus dilakukan mengganti ban, karena standarnya termasuk tipe dual purpose yang memiliki kemampuan 50:50 antara medan off-road dan on-road,” beber Tino sapaan akrabnya.

Gantinya pakai ban Dunlop Geomax yang speknya untuk off-road dan cocok untuk penggila adventure. Ukurannya depan 80/100-21 dan belakang 100/10018, banderolny­a Rp 2,5 juta sepasang.

Selanjutny­a memperinga­n rasio akhir gir standar agar lebih kuat menanjak. “Bisa dengan mengganti gir belakang pakai yang ukurannya lebih besar atau gir depan berukuran lebih kecil atau kombinasi keduanya,” ungkap Tino.

Ukuran beragam tinggal sesuaikan kebutuhan mulai 44 sampai 52 mata, sedangkan untuk depan ada ukuran 12 atau 13. Reisen Motoshop menawarkan gir dari ROZ dengan ukuran 44 mata yang dibanderol Rp 1,5 juta. Digabungka­n dengan rantai EK yang dibanderol Rp 2 juta.

“Selanjutny­a bisa ganti knalpot dengan model free flow, untuk meningkatk­an performa mesin,” jelas Tino. Reisen Motoshop menjagokan FMF tipe F4 titanium yang dibanderol Rp 8,7 juta.

Terakhir ganti setang karena bawaan pabrik dirasa kurang lebar, sehingga pengendali­an kurang mantap saat di trek tanah maupun berbatu. Ditawarkan merek Domino yang harganya Rp 1,7 juta. Dipasangka­n dengan handguard Barkbuster­s Rp 2,2 juta.

Jika ditotal, paketan dari Reisen Motoshop ini sekitar Rp 18,3 juta.

 ??  ??
 ??  ?? Ban Dunlop Geomax
Ban Dunlop Geomax
 ??  ?? Knalpot FMF tipe F4 titanium
Knalpot FMF tipe F4 titanium
 ??  ?? Gir ROZ 44 mata
Gir ROZ 44 mata
 ??  ?? Handguard Barkbuster­s
Handguard Barkbuster­s
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia