Otomotif

CARA AKTIFKAN MIRACAST

Cara Aktifkan Fitur Miracast di Head Unit

-

Hampir semua pabrikan mobil, berlomba-lomba hadirkan beragam fitur pendukung kenyamanan di produkprod­uk keluaran terbaru mereka. Dengan tujuan, agar penggunany­a bisa merasakan fun to drive dalam aktivitas sehari-hari mereka, maupun saat liburan di akhir pekan bersama keluarga.

Nah, beberapa fitur pendukung kenyamanan tersebut, umumnya terdapat di dalam kabin. Salah satunya pada sistem audio, yaitu berupa head unit layar sentuh, dengan banyak fitur terkini. Di antaranya yang cukup banyak diaplikasi dan dibutuhkan oleh konsumen, yakni fitur mirror link atau miracast.

Tapi memang, tidak semua varian yang dikasih fitur ini. Umumnya pada tipe tengah ke atas saja yang ditawarkan fitur tersebut. Oke, sekarang kita kan bahas bagaimana cara mengaktifk­an fitur miracast ini. OTOMOTIF akan mempraktik­kannya di salah satu produk Toyota terbaru, yakni All New Rush TRD Sportivo.

Oh iya, perlu diketahui lebih dulu, fitur mirror link atau miracast ini fungsinya adalah, untuk menampilka­n semua yang ditampilka­n pada layar smartphone atau Iphone kita, ke layar head unit. Misal ingin menampilka­n aplikasi peta kayak Google Map saat kita butuh mencari alamat tujuan, pengemudi tak perlu lagi tengok-tengok ke smartphone yang bisa membahayak­an. Cukup melirik ke arah head unit saja, karena tampilan map atau petanya ada di sana. Bisa juga untuk browsing, nonton film dan sebagainya.

Tapi, untuk bisa menggunaka­n fitur ini, tentu syaratnya smartphone Anda harus memiliki fitur ‘Berbagi Layar’. Jika tidak ada fitur ini, pastinya ya tidak bisa. Lewat fitur ini, Anda tak perlu lagi sambungkan kabel ke smartphone, kecuali iphone yang umumnya harus pakai dongle. Juga tak perlu aktifkan fitur Bluetooth di head unit maupun smartphone. Bisa langsung terkoneksi kok.

Mari kita praktikkan langsung! Oh iya, kebetulan smartphone yang OTOMOTIF gunakan saat menguji fitur ini, yaitu LG tipe V20. Begini caranya! • DIC

 ??  ?? Tekan menu ‘Berbagi & Hubungkan’ tersebut, lalu cari menu ‘Berbagi Layar’, kemudian aktifkan tombolnya. Maka smartphone Anda akan mencari device terdekat, yaitu head unit mobil.
Tekan menu ‘Berbagi & Hubungkan’ tersebut, lalu cari menu ‘Berbagi Layar’, kemudian aktifkan tombolnya. Maka smartphone Anda akan mencari device terdekat, yaitu head unit mobil.
 ??  ?? Mula-mula pastikan fitur miracast di head unit mobil, dalam kondisi ON atau aktif. Kemudian buka menu ‘Setting’ di smartphone Anda.
Mula-mula pastikan fitur miracast di head unit mobil, dalam kondisi ON atau aktif. Kemudian buka menu ‘Setting’ di smartphone Anda.
 ??  ?? Asyiknya lagi, misalnya kita ingin menggeser atau membuka suatu aplikasi, bisa langsung dilakukan dihead unit, tidak perlu lewat smartphone lagi. Tinggal tekan aplikasi yang mau dibuka dengan menyentuhn­ya di layar head unit. Asyik kan?
Asyiknya lagi, misalnya kita ingin menggeser atau membuka suatu aplikasi, bisa langsung dilakukan dihead unit, tidak perlu lewat smartphone lagi. Tinggal tekan aplikasi yang mau dibuka dengan menyentuhn­ya di layar head unit. Asyik kan?
 ??  ?? Jika berhasil terbaca kode atau nama device dari headunit mobil Anda, lanjutkan mengklik nama devive tersebut untuk menghubung­kan smartphone ke head unit.
Jika berhasil terbaca kode atau nama device dari headunit mobil Anda, lanjutkan mengklik nama devive tersebut untuk menghubung­kan smartphone ke head unit.
 ??  ?? Dilanjutka­n buka folder ‘Jaringan’, trus cari tulisan ‘Berbagi & Hubungkan’.
Dilanjutka­n buka folder ‘Jaringan’, trus cari tulisan ‘Berbagi & Hubungkan’.
 ??  ?? Setelah tehubung, otomatis layar head unit akan menampilka­n apa yang sedang ditampilka­n padasmartp­hone Anda.
Setelah tehubung, otomatis layar head unit akan menampilka­n apa yang sedang ditampilka­n padasmartp­hone Anda.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia