Otomotif

TETAP MEMIMPIN MESKI MENURUN

-

Selain MPV, penggemar city car juga masih cukup tinggi. Dimensi yang kecil masih menjadi salah satu keunggulan karena memudahkan mendapat ruang parkir. Selain itu, biasanya digemari oleh konsumen muda. Masih tingginya penggemar city car ini bisa dilihat dari jualan PT Honda Prospect Motor (HPM). Pada bulan kedua 2018, jualan HPM di city car sebanyak 42 persen.

Berdasarka­n data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) Februari 2018, HPM mampu menjual 3.898 unit Honda Brio Satya dan Honda Brio RS sebanyak 1.186 unit. Selain, dua produk andalan tersebut, HPM juga menjual HR-V sebanyak 2.233 unit. Diikuti Mobilio yang melepas sebanyak 1.154 unit.

Sejatinya penjualan di Februari pada unit-unit yang disebutkan mengalami penurunan meski tidak signifikan. Contohnya pada Honda Brio RS, pada Januari terjual 1.427 unit sedangkan Februari 1.186 unit. Namun, meski menurun, beberapa masih unggul dibanding kompetitor­nya.

“Walaupun persaingan di segmen city car semakin ketat, kami yakin Honda Brio RS dengan mesin bertenaga dan hemat bahan bakar masih akan jadi pilihan konsumen,” ujar Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director PT. HPM.

Secara keseluruha­n, HPM meraih 11.894 unit dengan pangsa pasar 13,4% di Februari 2018. ∫ Dwi

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia