Otomotif

BUSER PODIUM

-

Jip tubular berwarna hijau tosca polos yang Anda lihat di halaman ini, basisnya dari Suzuki Jimny SJ410 kelahiran 1983. Dirancang khusus untuk jadi ‘buser’ podium dalam kompetisi off-road. Enggak tanggungta­nggung spesialisa­sinya, yaitu hanya khusus untuk terjun di gelaran kejurnas.

Hasilnya mengembira­kan, beberapa kali pulang perang, eh.. turun di arena kompetisi, sukses bawa pulang piala di kelas under 2.500 cc. Dijoki oleh Denda Cipta Handayana dan Teo sebagai navigatorn­ya, kedua off-roader ini andalan Sendang 4x4 Offroad Team.

Prestasi keeduanya terbilang mantap. Pernah raih juara umum di tahun 2015 silam. Sedangkan di musim kompetisi off-road 2018 ini, Denda (sapaan akrabnya) terlihat selalu gas pol di ajang off-road kota Monster Road, serta kejurnas Superadven­ture Offroad. Baik di team maupun perorangan kelas G2.

“Waktu event di Purwokerto dan Serang, saya berhasil dapat podium 1. Sedangkan di Cirebon dapat podium 4, di Semarang baelum lama ini karena ada trouble di mesin pas SS terakhir, cuma bisa masuk podium 5. Kalau di Superadven­ture Tuban, untuk team podium 2, individu juga ke-2. Di Bali untuk kategori team dapat podium 2, individu podium 1. Sedangkan di Sukabumi untuk team raih podium 1, sedangkan individuny­a tembus podium 3,” papar Denda sapaannya.

Di seri pamungkas Superadven­ture di Cimahi, Sabtu Minggu (8-9/12) lalu, Denda meraih podium 2 individu. Sedangkan untuk kategori team masuk podium 3. Sehingga akhirnya ia didaulat jadi juara umum 2 di Superadven­ture kelas G2. Sedangkan kategori team jadi ke-2. Jadi, wajar bila Denda dengan jipnya ini dijuluki ‘buser’ alias buru sergap podium. Tropinya buanyak cuy!

KONSTRUKSI FOUR LINK

Prestasi tersebut disamping berkat skill Denda sendiri, juga hasil riset panjang pada jip tubular andalannya itu. “Mulai dirancang tahun 2010. Dibuat tahan banting dan tak mudah rusak, utamanya di kaki-kaki. Sedangkan kalau mesin, memang ada riset supaya dapat yang terbaik sesuai karakter berkendara drivernya,” ungkap Daniel Sucipto, ayah Denda sekaligus owner bengkel Sendang 4x4.

Terkait proses modifikasi­nya, Denda ikut terlibat langsung, tak hanya duduk manis saja. Misalnya soal pemilihan sokbreker, ia turut kasih masukan. Untuk yang depan, ditopang sokbreker Ori Struts. Sedangkan yang belakang pakai King Shock dengan reservoir. Sistemnya dibikin four link tanpa per daun. Ini membuat bantingan mobil jadi lentur banget saat melibas trek ekstrem.

Sistem suspensi tersebut terkoneksi dengan gardan depan dan belakang. “Itu pakai gardan Toyota Land Cruiser VX, final gear- nya diset 8:39,” ujar Cipto, sapaan akrab ayah Denda. Ia juga menyebut kalau komponen setir ditopang hidrolis power steering hasil custom, yang membuat manuver jip tubular ijo ini makin enteng dan mudah meliuk-liuk di lintasan.

“Sebelumnya ketika pakai pakai worm setir biasa, rontok melulu kelar dipakai kompetisi,” beber Cipto. Oh iya, dapur pacunya saat ini pakai mesin Suzuki Escudo 2.0 berkode J20A. Mesin tersebut diklaim lebih responsif dibanding mesin Toyota Innova, yang sebelumnya pernah ditanam sebagai dapur pacu andalan.

“Sebelumnya pakai mesin Escudo, coba riset pakai mesin Innova. Hasilnya enggak maksimal dan kurang responsif. Lalu diganti lai pakai mesin Escudo ini. Namun ECU bawaan dioprek limiternya, biar lebih ganas kalau mau ancangacan­g jumping libas handicap,” terang Cipto, yang memang terbiasa oprek ECU. • Gombak

 ??  ??
 ??  ??
 ??  ?? PSC memudahkan manuver di trek
PSC memudahkan manuver di trek
 ??  ?? Dapur pacu Escudo berkapasit­as 2.0 L, performany­a mumpuni
Dapur pacu Escudo berkapasit­as 2.0 L, performany­a mumpuni
 ??  ?? Kabinnya begini doang, tapi fungsional
Kabinnya begini doang, tapi fungsional

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia