Otomotif

SELAMAT BERAKTIVIT­AS KEMBALI

-

Minggu ini menjadi minggu yang paling sibuk. Aktivitas kembali normal setelah kita menikmati libur Natal 2018 dilanjutka­n dengan Tahun Baru 2019. Bagi Anda yang bekerja, hari Senin (7/1) pasti sudah masuk kerja. Anak-anak juga sudah kembali bersekolah. Artinya, kemacetan lalu lintas bakal kembali dihadapi setiap pagi dan sore hari.

Tapi tenang Sob, di tahun baru ini harus tetap semangat dan optimis. Jangan mentang-mentang abis liburan jadi malah malas bekerja dong! Mumpung masih awal-awal bulan nih, segala sesuatu harus diperhitun­gkan matang-matang, termasuk target tahun ini harus tercapai. Amin…

Seperti semangat kami untuk selalu menemani Anda. Kami berjanji akan memberikan ulasan-ulasan yang menarik di tahun ini dan tahun-tahun berikutnya. Kami pun enggak bosanbosan­nya kembali mengucapka­n terima kasih sebanyak-banyaknya atas kesetiaan Anda sebagai pembaca setia OTOMOTIF.

Oiya, perlu kami informasik­an bahwa sejak awal tahun ini (edisi 34:XXVIII) halaman OTOMOTIF dipangkas, dari 32 halaman menjadi 24 halaman. Yes 8 halaman hilang. Tentunya langkah tersebut biar kami tetap eksis dan tetap menjadi bacaan utama di dunia otomotif selamalama­nya.

Dan, yang terpenting Anda enggak perlu takut soal kehilangan kontennya Sob. Ulasan-ulasan unggulan yang gurih tetap kami sajikan. Coba cek aja edisi ini.

Contoh, ada ulasan Komparasi LCGC 1.200 cc yang kedatangan produk baru dari Honda, All New Brio Satya. Lalu info mobil-mobil baru juga ada, termasuk Xeniavanza, Toyota Camry dan Wuling Almaz yang ssebentar lagi akan diluncurka­n..

Untuk motor, kami sajikan First Ride pocket bike bermerek Lenka GP12 yang juga digunakan sebagai motor latihan para pembalap motor Indonesia dan mancanegar­a. Selain itu yang penting lagi buat Anda adalah kami mengungkap kalau kabar pajak kendaraan mati lebih dari 2 tahun jadi bodong per 2019 ternyata tidak benar alias hoax. Kok bisa? Langsung aja baca halaman 5 biar lebih jelas.

Nah, bair enggak berlamalam­a, silakan nikmati ulasanulas­an yang ada di edisi spesial ini.•

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia