Otomotif

LIFT UP YOUR RIDE!

Upgrade suspensi SUV dan double cabin yang proper agar tetap nyaman dan aman Suspensi SUV & D-CAB

-

Ingin membuat SUV dan double cabin (D-cab) semakin sakti ketika dibawa off-road? Opsi utama yang perlu dipikirkan adalah meng- upgrade suspensiny­a. Sebab, suspensi sangat vital untuk memberikan handling, kenyamanan hingga kemampuan off-road yang lebih mumpuni. Namun untuk trik upgrade- nya di SUV maupun D-cab, tentu tak boleh sembaranga­n.

Hal pertama yang perlu Anda ketahui sebelum meng- upgrade suspensi adalah kebutuhan atas kemampuan SUV Anda. Apakah untuk main offroad ekstrem, atau sekadar off-road ringan saat rekreasi outdoor, atau hanya buat kejar tampilan lebih sangar. Itu perlu dipikirkan masak-masak.

“Kalau sudah tahu jelas arah tujuan upgradenya, biasanya akan lebih optimal,” wanti Arif Sugiharto, salah satu punggawa workshop Banteng Mas yang terletak di Mega Glodok Kemayoran, Jakarta Pusat.

Misalnya jika ingin agar SUV atau D-cab Anda bisa lebih ‘sakti’ saat diajak off-road, maka opsi upgrade menggunaka­n lift kit jadi keharusan. “Kita lebih rekomendas­i suspension lift ketimbang body lift, karena akan jauh lebih optimal, nyaman dan aman untuk off-road maupun harian,” tambah Arif.

Namun aplikasi suspension lift- nya juga tak bisa sembaranga­n. Anda juga patut memperhitu­ngkan aksesori yang akan terpasang. “Karena aksesori off-road seperti bumper atau bullbar, alat recovery macam winch, bobotnya berat lho. Ini akan membuat karakter suspensi berubah total,” ujar Andri Purba, dari bengkel spesialis suspensi jip Setia Jaya di Jatiwaring­in, Pondok Gede, Bekasi.

Nah, berikut hal-hal yang perlu Anda pertimbang­kan saat ingin meng- upgrade suspensi SUV! • Tomo

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia