Otomotif

Waspada Demam Melanda!

-

Judul di atas harus diantisipa­si khususnya bagi warga di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Pasalnya Ibukota sedang dilanda Demam Berdarah Dengue (DBD) yang cukup mengkhawat­irkan. Namun kali ini bukan mau bahas penyakit yang disebabkan oleh nyamuk aedes aegypti, tapi demam yang juga sangat membahayak­an.

Yakni, demam yang sedang melanda para pencinta skutik Tanah Air. Yes, demam Piaggio Zip. Kenapa berbahaya? Karena motor mungil ini lagi ‘naik daun’ lagi. Sampai-sampai muncul komunitasn­ya lagi dengan tampilan motor-motornya heboh- heboh. Baik modif mesin hingga ke bodi.

Pertama dipasarkan (2010), Zip keluaran IU (importir umum) yang diimpor dari Cina dijual Rp 18,5 juta. Lalu keluar resmi oleh APM (2011- 2013) dengan banderol 12 jutaan dari Vietnam. Harga pasaran bekas sekarang? Lumayan bro, berkisar di angka Rp 6,5-10 juta (tergantung tahun). Untuk versi IU sekitar Rp 13 juta. Satu lagi yang bisa bikin demam. Yakni, hadirnya SUV kedua asal Cina Wuling Almaz, setelah tahun lalu ada DFSK Glory 580. Kalau diperhatik­an suguhan desain eksterior, interior dan fiturnya, Almaz bisa menjadi pesaing berat SUV Jepang nih. Tinggal nunggu harga resminya aja. Lebih detail dan impresi awalnya, silakan kebet halaman 9.

Selanjutny­a adalah demam LMPV yang kembali mewabah. Terutama sejak Xeniavanza facelift hadir tengah bulan Januari ini. Kalau beberapa minggu kemarin, kami sudah mengulas sisi teknisnya, sekarang dibahas biaya servisnya.

Tentunya setuju dong kalau biaya untuk perawatan berkala mobil bisa lebih terjangkau (murah) jadi konsen Anda. Nah, di halaman 4, disajikan perbanding­an biaya servis LMPV selama 4 tahun atau 50.000 km.

Selamat memilih dan waspada demam melanda Anda.•

 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia