Otomotif

builder indonesia semakin diakui dunia

-

Untuk menghadiri gelaran Motor Bike Expo di Verona, Italia (17-20/1) ini, tim Suryanatio­n Motorland bersama rombongan sudah mendarat di Italia pada Rabu sore waktu setempat.

Karena masih ada waktu, dipakai untuk wisata dengan berkelilin­g kota Venice.

“Pengalaman pertama buat saya terbang berjam-jam menuju Eropa. Meskipun saya tidak terlalu kuat dengan udara dingin tetapi saya berusaha melawannya karena perjalanan ini menjadi pengalaman yang tidak terlupakan,” ujar Saibun Panjaitan, salah satu pemenang Suryanatio­n Motorland.

Setelah puas rombongan menuju Verona pakai bus. Pada waktu yang bersamaan, empat motor custom yang dibawa Suryanatio­n Motorland selesai dipersiapk­an di lokasi acara.

“Perjalanan ini membuka peluang bagi builder tanah air untuk bisa menambah pengalaman dengan melihat custom culture di benua Eropa dan bertemu dengan builderbui­lder dari seluruh dunia. Terima kasih kepada Suryanatio­n Motorland yang sudah memberikan apresiasi kepada builder tanah air yang sudah menampilka­n karyanya” ujar Denny Kusuma Dinata, pemenang The Greatest Bike Suryanatio­n Motorland 2018.

Kebanggaan dari rombongan juga terkait aktivitas selama pameran tersebut.

Tak disangka, booth ramai dikunjungi. Bukan saja sekedar melihat, tapi juga antusias bertanya.

Bahkan builder Eropa yang menyempatk­an datang kagum dengan hasilnya. Safrudin dari Brew Garage ketiban rezeki, karena ada builder Eropa yang memesan part dari dirinya. Safrudin sendiri merupakan pemenang Golden Ticket dari Suryanatio­n Motorland 2018 yang membawa motor Harley-davidson keluaran 1936. Motor ini banyak menggunaka­n komponen yang dibuat sendiri.

Selain itu, beberapa media internasio­nal yang meliput, seperti Lowride Magazine dan Revolution Motorcycle Magazine sangat tertarik dengan booth Suryanatio­n Motorland. •

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia