Otomotif

LEBARAN” PARA PENGGIAT KUSTOM

-

Kustomfest

sebagai wadah dan juga “Lebarannya” para penggiat kustom kembali dilaksanak­an pada tahun ini (5-6/10), masih di tempat yang sama yaitu di area Jogja Expo Center, Yogyakarta. Pembukaann­ya langsung dihadiri oleh perwakilan dari Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Rony Primanto Hari, yang mewakili Pemerintah DI Yogyakarta.

“Kustomfest setiap tahunnya selalu menjadi ajang yang ditunggu-tunggu oleh penggemar kustom Indonesia. Pada momen ini bisa dikatakan sebagai ajang Lebaran para anak-anak motor Indonesia, dan juga beberapa

builder dunia yang selalu hadir setiap tahunnya,” ujar Lulut Wahyudi, Director Kustomfest.

Tercatat ada 27 peserta mobil dan total 103 peserta motor dari peserta dari Main Class, Special Class, dan Nitrohead. Di Kustomfest 2019 dihadiri tamu asal luar negeri seperti Shinya Kimura (Chabott Engineerin­g), Shige Suganuma (Mooneyes), Kaichiroh Kurosu (Cherry’s Company), Yuichi Yoshizawa (Custom Works Zon), Luck MC, dan Cheetah Custom Cycles.

Pada Kustomfet ke-8 ini ada sesuatu yang baru, yaitu adanya perlombaan Flat Track Race yang terbagi menjadi 9 kelas. Animo pun cukup tinggi dari pencinta kustom dari berbagai kota di Indonesia yang datang ke Yogyakarta.

“Flat track secara gak langsung bersentuha­n dengan kustom juga. Melihat

ke belakang saat vintage race, mereka membuat motor balap flat track dari motor pabrikan dengan gayanya sendiri dengan berbagai macam ubahan kustomnya. Dan pada waktu itu, hasil akhirnya tidak sama,” ujar Yayack Priyo Wibowo selaku Kustomfest Flat Track Race Director.

Sebagai hiburan untuk pengunjung, tampil musisi seperti Didi Kempot, Jogja Hip Hop Foundation, hingga Seringai. Acara puncak merupakan pengundian Lucky Draw berbasis Triumph T140 Bonnevile 750 bergaya flat tracker dengan nama “Ontoseno”, yang dimenangka­n oleh Putut Nugroho asal Madiun, Jawa Timur.

Sampai jumpa di Kustomfest 2020! •

 ?? FOTO; FARIZ ?? Lucky Draw “Ontoseno” dimenangi Putut Nugroho asal Madiun, selamat!
FOTO; FARIZ Lucky Draw “Ontoseno” dimenangi Putut Nugroho asal Madiun, selamat!
 ??  ??
 ??  ?? Didi Kempot meramaikan panggung hiburan dengan beberapa tembang hits- nya, ambyaarrr…
Didi Kempot meramaikan panggung hiburan dengan beberapa tembang hits- nya, ambyaarrr…
 ??  ?? Flat Track Race jadi perlombaan baru pada Kustomfest 2019
Flat Track Race jadi perlombaan baru pada Kustomfest 2019

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia