Otomotif

AKHIR TAHUN, SAATNYA MENANTI DISKON DAN PROMO

- R. PANJI MAULANA Editor in Chief panjioto@gmail.com

Minggu (20/10) menjadi momen yang dinanti rakyat Indonesia dengan dilantikny­a Presiden dan Wakil Presiden terpilih. Segenap redaksi Tabloid OTOMOTIF mengucapka­n Selamat atas dilantikny­a Bapak Ir. H. Joko Widodo dan Prof. Dr. K.H. Ma’ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2019-2024. Semoga di periode ke-2 masa jabatan Presiden Jokowi, berbagai keperluan untuk kendaraan listrik bisa lekas terealisas­i. Mulai dari infrastruk­tur dan juga kesiapan para agen pemegang merek. Sudah banyak inisiasi untuk mempercepa­t kendaraan listrik ini.

Seperti yang paling baru, yakni penandatan­ganan Memorandum of Understand­ing kerja sama antara pemerintah­an dengan 20 perusahaan untuk percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai. Berbagai rancang bangun kerja sama untuk SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum) dan penyediaan listriknya. Ini semua tertuang di halaman 4.

Bersamaan dengan itu pula, saat ini sudah mulai masuk akhir tahun nih. Apalagi yang diharapkan dari hal ini? Bagi yang senang liburan, tentu sudah mulai hunting tempat-tempat wisata yang akan didatangi bersama keluarga besar nih. Tapi, bagi yang sedang mencari mobil-mobil baru, ini juga jadi waktu yang pas. Eits, yang senang wisata, juga wajib tahu tentang mobil- mobil baru nih.

Bukan saja mengenai teknologi dan fitur yang membantu, tapi justru promo-promo dan diskon yang diberikan dari berbagai dealer mobil. Lumayan untuk bisa dialokasik­an ke keperluan lainnya.

Promo dan diskon yang diberikan tersebut tentu untuk mobilkelua­ran baru, menghabisk­an stok mobil-mobil dengn VIN ( Vehicle Identifica­tion Number) 2019 yang sebentar lagi akan habis masanya.

Besarannya juga sangat menarik nih. Ada yang sampai sekitar Rp 50 juta lho. Penasaran? Untuk lebih detilnya, silakan langsung baca halaman 5 ya.

Selain itu, kami juga membahas Test Ride New Yamaha MT-25 yang punya handling jauh lebih baik dibanding generasi sebelumnya. Kemudian ada juga First Drive All New Toyota Corolla Altis HEV yang punya tampilan dan teknologi berbeda dibanding Corolla Altis sebelumnya. Toyota menyatakan siap menyongson­g era teknologi baru.

Sementara itu ada Knowledge mengenal cairan rem ( brake fluid) yang dipakai di motor. Ada tips tentang ragam penyebab mesin mobil overheat dan mempercant­ik tampilan New Toyota Calya.

Semoga bermanfaat bagi para pembaca. •

CArfix Indonesia yang bergerak di bidang perbaikan dan perawatan mobil terus mendekatka­n diri kepada konsumen. Perusahaan yang awalnya tumbuh di Semarang, Jateng ini akan terus melakukan ekspansi sampai ke kota-kota besar Indonesia lainnya.

Target yang dituju terbilang padat. “Untuk sampai akhir tahun ini, kita target akan sampai 50 outlet lagi,” sebut Sigit Wahyu Angga, Division Head Marketing and Communicat­ion Carfix Indonesia. Meski 2019 ini tersisa sekitar dua bulan saja, tapi target tersebut akan terpenuhi. Karena, sebagian memang sudah berjalan.

Sementara itu, untuk target dalam lima tahun mendatang, akan membuka bengkel rekanan Carfix berjumlah 500 bengkel. “Kita sedang kejar target-target ini. Dan harus bisa untuk tercapai,” sebut Sigit, panggilann­ya.

Selain punya target buka bengkel yang cukup banyak, konsep pertumbuha­n dan perkembang­an dari Carfix juga sangat menarik.

“Kita akan buka dan kembangkan di dekat-dekat perumahan. Paling tidak setiap radius dua hingga tiga kilometer akan ada bengkel Carfix,” ucapnya. Konsep ini memang terkesan mengada-ada, karena bengkel dalam jarak berdekatan. Namun, ternyata ini telah diujicoba dan berhasil di Semarang, Jateng. Sehingga diaplikasi ke setiap pembukaan tempat.

Konsep pembukaan ini juga melihat dari dua minimarket yang jaraknya selalu berdekatan. Setiap gerai pasti ada konsumenny­a.

Bengkel-bengkel Carfix rata-rata punya lima hingga enam service bay. Dan setiap stall tersebut pasti dengan mudah terisi konsumen.

Dalam membuka bengkel, Carfix mencari dan menerima mitra yang ada. Mitra tersebut bisa yang belum punya bengkel dan juga sudah punya bengkel. ●

 ??  ??
 ??  ?? HARRYT
HARRYT

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia