Otomotif

FITUR & TEKNOLOGI

-

Bicara soal fitur, apa yang ada di Xpander Ultimate ada semua di Xpander Cross. Mulai dari fitur keyless entry, Start/stop Button, Dual SRS Airbags, seatbelt 7 titik, Active Stability Control (ASC) dengan Traction Control Logic (TSC), sistem pengerman ABS+EBD, Brake Assist (BA), hingga Hill Start Assist (HAS).

Tak terkecuali fitur Cruise Control, yang tombol penyetelan­nya ada di sebelah kanan setir. O iya, saat tes mobil ini ke Anyer, kami coba aktifkan di kecepatan 80 km/jam, wuiihh.. lumayan nih kerja kaki kanan bisa istirahat sejenak.

Nah yang terbaru nih, yaitu adanya shark fin antenna yang membuat tampilan bagian atas terlihat lebih elegan dan mewah. Ditambah rear window defogger yang sangat membantu saat di musim hujan seperti sekarang ini.

Untuk head unit masih sama dengan Ultimate, yaitu modelnya 2DIN touch screen yang dilengkapi dengan DVD Player, Bluetooth, USB port, hingga rear view camera.

Sebetulnya tipe crossover ini lebih mencolok di area eksterior. Seperti pada desain grill dan bumper depan makin macho ala SUV, dengan lekukan tajam warna hitam. Konsep desainnya sih masih tetap dynamic shield.

Kemudian adanya tambahan wheel arc moulding sebagai ciri khas mobilmobil crossover. Ada pula tail garnish yang menyambung dengan rear bumper, dipadu side body garnish yang menambah kesan kekar layaknya sebuah SUV. Bahannya dari plastik abs dan diwarnai silver.

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia