Otomotif

MG5GTMEMPE­SONA PENGUNJUNG

-

Di booth MG yang bertema “Infinite Drive” dalam ajang Jakarta Auto Week 2002 di Jakarta Convention Centre (JCC), Senayan (12 – 20 Maret 2022), kembali hadir sosok MG 5 GT.

Penampilan mencolok sedan dengan warna kuning khas yang dinamai Light Up Yellow ini memang mempesona sejak gelaran GIIAS achier 2021 lalu. “Desain, warna, karakter, hampir semua aspek pada MG 5 GT sukses mencuri perhatian di GIIAS 2021, meskipun kami baru menampilka­n sisi eksteriorn­ya saja,” bilang Arief Syarifudin, Lead Marketing and RP Director MG Motor Indonesia.

Bahkan kata Arief pihaknya sangat tersanjung dengan tingginya ekspektasi konsumen yang tidak hanya dari Jakarta, tetapi juga di kota-kota lain yang ingin segera memiliki dan mengendara­i MG 5 GT. “Masih ada sejumlah kejutan lain yang sudah kami siapkan dan akan segera kami singkap untuk konsumen Indonesia,” imbuhnya.

Nah, sekarang ini jika anda penasaran dan ingin mengenal lebih dekat mobil dengan tampilan sporty ini, langsung saja kunjungi booth MG di Hall A Cendrawasi­h, JCC. Di sana Anda bisa melihat langsung jeroan MG 5 GT 4- door coupé ini.

“Saat ini bila pengunjung ada yang tertarik memiliki MG 5 GT, kami sudah open inden loh. Tapi harganya belum resmi keluar. Cuma sebagai gambaran, mungkin akan dipatok di kisaran Rp 350 juta – 380 juta,” beber Joni, sales MG wilayah Pondok Indah.

Oiya, OTOMOTIF saat jajal masuk ke dalam kabin MG 5 GT, mata langsung tertuju pada jok depan yang modelnya semi bucket. Jok ini dibalut kulit hitam beraksen merah, serta jahitan bermotif honeycomb dengan sudut-sudut tegas.

Lalu pada dasbor tengah terdapat instrumen digital dengan layar MultiInfor­mation Display (MID) berukuran 7 inci, serta head unit (HU) layar sentuh 10,3 inci. HU ini sudah terintrega­si dengan Apple Carplay dan Android Auto.

Kemudian setirnya yang terdapat logo MG di tengah, sudah berbalut kulit dan terdapat beberapa tombol di bagian kiri dan kanannya. Pada layar instrument- nya yang sudah digital, cukup banyak informasi yang tertera, antara lain indikator performa yang mengukur gaya G, torsi, dan tenaga mesin. Keren!

Sedan sporty ini juga telah dilengkapi dengan electric sunroof, fitur cruise control, kamera 360 derajat, serta Rear Driving Assist (RDA).

Oiya, pada ajang JAW 2022 ini MG juga menghadirk­an produk unggulanny­a lainnya, seperti MG HS i-smart Liverpool FC Limited Edition dan MG New ZS.

“Tapi untuk MG New ZS pada gelaran ini lagi tidak ada promo diskon. Sementara untuk MG HS i-smart atau MG HS, bisa langsung mendapatka­n potongan harga Rp 15 juta, khusus untuk NIK 2021,” tutup Joni. •

 ?? F. YOSI ??
F. YOSI

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia