Otomotif

DURABILTY KAKI-KAKI SUV VS SEDAN

-

Siang Mas Dhika, mau tanya nih! Kebetulan di rumah ada (Wuling) Almaz dan Honda City. Dipakai bergantian karena gage (ganjil genap, red) dengan rute dan durasi yang hampir mirip-mirip. Setiap harinya antar anak sekolah dan ngantor dengan beban 3 orang berikut anak.

Nah, yang mau ditanyakan, kenapa untuk urusan kaki SUV lebih kuat dan tahan ya dibanding sedan? Karena setelah masuk 4 tahun, City sudah mulai ada suara-suara di bagian bawah, terutama kakikakiny­a. Apalagi bila lewat jalan rusak atau poldur (polisi tidur) dan jalan beton. Padahal rutenya bisa di bilang kebanyakan jalan mulus dan tol.

Sedangkan Almaz masih aman-aman saja. Padahal dibeli lebih dulu, baru City. Jadi secara usia lebih tua Almaz. Apa untuk SUV memang dirancang lebih kuat untuk durability-nya? Padahal secara kenyamanan, saya rasakan samasama saja, Almaz juga sudah empuk

dan nyaman.

Untuk perawatan sih keduanya sama, saya masukan ke bengkel resmi sesuai buku panduannya. Mohon masukannya mas, jadi untuk ganti ke depan nya bisa dipikirkan apakah lebih worthed SUV atau tetap sedan. Nuhun Mas!

Indra – Via Email

Selamat siang juga Kang Indra. Oke langsung saja nih. Sebenarnya soal ketahanan atau durability komponen kaki-kaki, dipengaruh­i banyak faktor. Mulai dari kondisi jalan yang sering dilalui, gaya berkendara hingga perawatan.

Tapi memang untuk mobil-mobil dengan bobot yang lebih berat seperti SUV, umumnya komponen kaki-kakinya dirancang lebih kuat untuk menopang bobot yang berat tadi. Karena biasanya mobil jenis ini sebelum dipasarkan, trial and error-nya juga melewati medan yang lebih berat dibanding sedan.

Namun bukan berarti mobil dengan bobot yang lebih ringan seperti sedan atau city car, komponen kaki-kakinya tidak kuat loh. Karena pastinya oleh pabrikan sudah dirancang sesuai kebutuhan. Dan memang di usia pakai 4 tahun tersebut, rata-rata mobil jenis sedan, city car maupun MPV, suka minta “jajan” di sektor kaki-kaki.

 ?? FOTO: F.YOSI ??
FOTO: F.YOSI
 ?? ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia