Otomotif

MASIH ADA AJA

- R. PANJI MAULANA Editor in Chief panjioto@gmail.com

Tidak terasa, tinggal hitungan hari menuju ke perayaan Natal 2023 dan tahun 2024. Pasti Anda sudah bersiap-siap untuk liburan panjang dong? Semoga liburan tahun ini lebih bermakna bersama keluarga.

Nah, meskipun tinggal belasan harian lagi menuju tahun 2024, namun siapa sangka kalau dunia otomotif masih tetap bersemanga­t.

Terutama semangat mengeluark­an produk-produk barunya. Sebut saja pabrikan mobil Honda yang awal bulan Desember ini meluncurka­n sedan terbarunya; Honda Accord RS E:HEV yang mengusung teknologi hybrid.

Kalau melihat model, fitur dan harganya, sedan Honda tersebut jelas-jelas sekarang bersaing dengan Toyota Camry. Khususnya karena sama-sama telah mengusung hybrid. Menarik!

Di kendaraan roda dua juga enggak kalah menariknya, masih ada jagoan baru yang hadir di bulan ini. Yakni, Yamaha XMAX Tech Max.

Baca labelnya, seperti mengusung teknologi maksimal yang baru. Tapi ternyata hanya menambahka­n lima aksesori baru yang keren dan menarik.

Kalau bicara harga Yamaha XMAX Tech Max lumayan mengagetka­n. Dibanderol Rp 71,3 juta (OTR Jakarta), atau lebih mahal Rp 5,3 juta dari XMAX Connected sebelumnya. Tertarik?

Eits, buat pemilik XMAX Connected enggak usah kecewa dulu. Sebab Yamaha Indonesia juga menyediaka­n lima aksesori baru tersebut jika ingin membeli terpisah. Harganya? Langsung kebet halaman 10 deh.

Oiya, pada edisi ini kami juga menyuguhka­n ulasan-ulasan lainnya. Seperti Test Ride Alva Cervo, First drive Chery Tiggo 8 Pro Max AWD, lalu ada tim VR46 yang berkolabor­asi dengan Pertamina, transaksi jalan tol tanpa sentuh (MLFF), tips ringan dan sebagainya.

Monggo dibaca sebelum masuk liburan Natal dan Tahun Baru.

 ?? ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia