Otomotif

UNGGUL DI SAFETY & HANDLING

-

BYD Seal, mobil Listrik BYD yang dipajang di Indonesia Internatio­nal Motor Show (IIMS) 2024, menggunaka­n struktur baterai yang berbeda dari dua model lainnya, BYD Atto 3 dan

BYD Dolphin.

BYD Seal memakai struktur baterai yang disebut CTB alias Cell To Body. Lantas apa yang disebut CTB? Tatsuya Miki, Chief Adviser, After Sales and Technical BYD Auto Japan coba kasih penjelasan saat acara BYD Tech Talk di booth BYD di IIMS 2024 beberapa waktu lalu (24/2).

“Yang dimaksud CTB adalah struktur baterainya terintegra­si pada bagian lantai mobil listik,” buka Tatsuya. Dijelaskan bahwa bagian cover atas baterai dibikin menyatu dengan lantai mobil. Sehingga baterai BYD yang disebut blade lantaran menjadi satu kesatuan dengan sasis atau e-platform-nya.

Efeknya apa? “Dengan struktur baterai CTB, akan menghasilk­an performa handling yang lebih baik buat mobil listrik, serta membuat ruang kabin bertambah lega sekitar 25%,” jelas Tatsuya.

Lebih lanjut, kombinasi dari e-platform dan struktur baterai CTB membuat BYD Seal lebih aman dan telah teruji dan mendapat sertifikas­i bintang 5 dari EURO NCAP 2023.

Baterai BYD yang disebut Blade sejatinya menggunaka­n bahan dari Lithium-ion Iron Phosphate atau disebut juga Lithium Ferrous Phosphate (LFP) yang desain penataan selnya mirip irisan pisau.

Kelebihann­ya, “Baterai Blade LFP memang punya energi yang tidak sebesar baterai cobalt atau mangan atau nikel. Namun ia punya stabilitas suhu yang baik. Lantas ukurannya yang lebih ringan, tak memerlukan lagi modul atau struktur lainnya.”

Dengan bobot yang lebih kecil, maka ruang kabin akan lebih luas dan handling juga lebih stabil. Oiya, struktur baterai Blade ini terdiri dari battery top cover – glue - blade cell - glue dan tray.

“Sudah menjadi satu kesatuan yang sempurna, sehingga tidak dapat diganti atau diperbaiki sel per selnya,” tutup Tatsuya. Dengan kata lain, jika ada sel baterai yang rusak, maka mesti diganti utuh satu set.

Sebagai informasi, BYD Seal, sedan bongsor listrik BYD sudah diumumkan harganya di IIMS 2024, dengan banderol Rp 629 juta (varian Premium) dan Rp 719 juta (varian Performanc­e AWD). • Rendy

 ?? ?? “Yang dimaksud CTB adalah struktur baterainya terintegra­si pada bagian lantai mobil listik,” terang Tatsuya Miki, Chief Adviser, After Sales and Technical BYD Auto Japan
“Yang dimaksud CTB adalah struktur baterainya terintegra­si pada bagian lantai mobil listik,” terang Tatsuya Miki, Chief Adviser, After Sales and Technical BYD Auto Japan
 ?? FOTO: RENDY ??
FOTO: RENDY
 ?? ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia