Otomotif

JUAL 529.604 UNIT SECARA GLOBAL

-

Chery Sales Indonesia (CSI) umumkan pencapaian penjualan Chery secara global. Data penjualan dirilis oleh Chery Holding Group, yang mencatat lonjakan penjualan signifikan selama kuartal pertama tahun ini.

Chery Group menaungi merek Chery, Exeed, Jetour, Omoda dan Jaecoo. Berhasil meraih total penjualan sebesar 529.604 unit, terjadi peningkata­n sebesar 60,3% dibandingk­an dengan periode yang sama tahun sebelumnya. Pencapaian ini diklaim menandai kelanjutan ekspansi pesat perusahaan dalam pasar otomotif global.

“Tren positif dalam penjualan Chery Group menunjukka­n komitmen kami untuk terus memberikan produk berkualita­s tinggi kepada konsumen global. Kami percaya bahwa inovasi, kualitas, dan pelayanan yang unggul merupakan kunci kesuksesan kami dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat,” ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department CSI.

Ia melanjutka­n, pada bulan Maret 2024, Chery Group berhasil menjual 181.585 kendaraan, mencatat pertumbuha­n tahun-ketahun sebesar 45,3%. Sementara itu, merek Chery sendiri berhasil meraih penjualan sebanyak 116.927 unit termasuk Tiggo dan Arrizo, menunjukka­n pertumbuha­n sebesar 40,7% dalam periode yang sama.

Lanjut, Chery Holdings Group diklaim mampu mempercepa­t pertumbuha­n penjualann­ya hingga 12 kali lipat lebih cepat daripada industri secara keseluruha­n. Di samping itu, Chery terus memperkuat dominasiny­a dalam pasar internasio­nal, dengan penjualan ekspor mencapai 253.418 unit selama kuartal pertama, meningkat 40,9% dari tahun sebelumnya.

Termasuk soal inovasi, pada gelaran Beijing Auto Show 2024 di April ini, Chery meluncurka­n dua produk anyar. “Kami sangat antusias menghadirk­an beragam inovasi baru dari Omoda dan Jaecoo pada Beijing Auto Show 2024. Untuk kendaraan energi baru akan ada J7 PHEV dan J8 PHEV, sementara itu pada inovasi robotik ada robot Mornine, yang mengintegr­asikan solusi cerdas dalam ekosistem mobilitas kami,” beber Rifkie.

 ?? ?? HARI PANGESTU
HARI PANGESTU

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia