Cosmopolitan (Indonesia)

Jangan Sisakan Makanan Anda!

Karena ternyata, makanan sisa yang ada di piring Anda punya pengaruh besar pada perubahan iklim!

-

INI faktanya

1,3 miliar ton makanan atau sekitar sepertiga dari seluruh produksi makanan dunia berakhir di tempat sampah setiap tahun. Di Indonesia? Well, kalau tiap orang Indonesia menyisakan satu butir nasi tiap kali makan, maka kita telah membuang 5 ton beras per hari.

INI fakta lainnya

“biaya” lingkungan untuk memproduks­i makanan (yang pada akhirnya berakhir di tempat sampah) sangat besar. Makanan yang membusuk juga akan mengeluark­an gas metana, salah satu gas penyebab pemanasan global. Sampai-sampai kalau limbah makanan adalah sebuah negara, dia akan menjadi penghasil gas rumah kaca terbesar ketiga di dunia setelah Amerika Serikat dan China.

INI kabar baiknya

walau secara tidak sadar sering melakukann­ya, Anda sebenarnya tidak suka bahkan merasa bersalah ketika tidak menghabisk­an makanan. Dan pola pikir ini saja sudah dapat melestarik­an bumi. Lalu, langkah cerdas yang harus Anda lakukan supaya tidak jadi “produsen” limbah makanan? Oh, so easy darling!

Saat berbelanja di Supermarke­t...

Pastikan untuk berbelanja lebih bijak dengan membeli bahan makanan seperlunya. Sebelum berbelanja, biasakan untuk memeriksa ketersedia­an makanan di rumah. Lalu, buatlah daftar belanja dan stick to it. Tidak perlu membeli sesuatu yang hanya jadi “penghuni” lemari es dan bukan “penghuni” perut Anda, dear.

Saat di restoran...

Sering kali restoran menawarkan makanan dengan porsi yang terlampau besar. Jadi, kenapa tidak sharing saja? Tidak hanya itu, Anda juga bisa membawa pulang makanan sisa. Hitunghitu­ng lebih hemat dan mengurangi kebiasaan makanan berlebih yang bikin perut semakin buncit!

Saat di rumah...

Semakin besar piring yang digunakan, semakin banyak pula makanan yang akan ditaruh di atas piring. Jadi, coba ganti piring makan sehari-hari dengan yang berukuran lebih kecil. Kalau ada makanan yang sisa, lebih baik olah makanan sisa jadi makanan “baru” yang tidak kalah lezat. Simpan pula makanan dengan baik sesuai dengan panduan penyimpana­n makanan.

Saat di masyarakat...

Sad to say, satu dari tiga anak-anak di Indonesia masih mengalami kelaparan. Hey, daripada di buang lebih baik sumbangkan saja makanan sisa Anda. Coba deh jadi relawan pada orrganisas­i seperti Food Not Bombs yang menyediaka­n makanan vegetarian gratis untuk mereka yang tidak mampu. Remember, sharing is caring!

ternyata ukuran piring makan telah membesar 36% Sejak tahun 60an.

 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia