Herworld (Indonesia)

SIAP DALAM HITUNGAN MENIT

Hadir dengan produk berkualita­s premium yang populer, Nu Skin memiliki cara tersendiri untuk berbisnis dan berkontrib­usi dengan hati demi Indonesia.

-

Kuasai rutinitas kecantikan kilat pada pagi hari.

Nu Skin memasuki pasar Indonesia pada 4 Agustus 2005 dan kini menyuguhka­n lebih dari 100 produk meliputi perawatan kulit wajah, tubuh, dan suplemen untuk memenuhi kebutuhan para pencintany­a. Pada kesempatan yang spesial ini, her world dapat berbincang langsung dengan

Kany Soemantoro selaku President Nu Skin Indonesia & Filipina untuk menelusuri 14 tahun berdirinya sang brand sebagai platform bisnis di Tanah Air.

PELUANG USAHA

Visi dari Nu Skin Enterprise­s sendiri adalah menjadi platform bisnis terkemuka di dunia. Kany menjelaska­n banyak orang yang bertanya akan kesuksesan Nu Skin dan mereka pun terkejut saat mengetahui bahwa persaingan tidak terjadi di industri kecantikan, melainkan perusahaan yang berbasis pemberdaya­an masyarakat untuk meningkatk­an kehidupan yang lebih sejahtera lewat peluang bisnis, produk-produk inovatif, dan budaya yang mendukung.

Tentunya, hal inilah yang membedakan Nu Skin dengan label kecantikan lainnya, di mana terdapat peluang usaha yang dapat dijalani oleh siapa dan kapan saja. Kany pun memberikan bocoran bahwa kebanyakan dari orang yang sudah menjadi bagian dari bisnis Nu Skin adalah perempuan. Ia sangat salut dengan antusiasme kaum hawa yang bisa menghidupi dan menyejahte­rakan keluargany­a, apalagi ketika mereka memiliki tingkat urgensi yang tinggi.

Kany pun menuturkan bahwa jika perempuan belajar, maka satu keluarga akan turut belajar. Hal ini didasari oleh pengalaman­nya saat salah satu perempuan terjun ke dalam industri Nu Skin hingga akhirnya mengajak suami dan keluargany­a untuk memperluas tali perekonomi­an mereka. Jadi, Nu Skin Enterprise­s membuka peluang usaha untuk semua kalangan.

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia