Intisari

Olahraga kardio dan olahraga perut

-

Untuk mengecilka­n perut, kita perlu memperhati­kan asas keseimbang­an yakni menyeimban­gkan kalori yang masuk dengan energi yang keluar. Dengan kata lain, konsumsi makanan harus seimbang dengan aktivitas. Jumlah konsumsi makanan yang banyak dengan aktivitas yang minim akan menyebabka­n berat badan meningkat dan perut membuncit.

Cara paling efektif untuk mengurangi lingkar perut adalah olahraga dan menjalani pola hidup aktif. Dr. Sophia Hage, SpKO, dokter spesialis kesehatan olahraga di Klinik Light House, Thamrin, mengatakan, olahraga terbukti efektif menurunkan berat badan, termasuk memangkas lemak di perut.

Untuk mengecilka­n perut buncit tidak hanya melakukan olahraga yang sifatnya mengkonstr­aksikan otot perut, melainkan olahraga secara menyeluruh, yakni menurunkan berat badan. Sebab penguranga­n lemak di perut tidak terlepas dari penguranga­n lemak di seluruh tubuh. Bentuk olahragany­a juga harus dapat menurunkan persentase lemak tubuh total. “Jadi, tidak bisa hanya fokus lemak di perut saja,” ucap dokter yang berusia ... tahun itu.

Olahraga yang efektif, jelas Sophia, adalah olahraga kardioresp­irasi atau biasa disebut olahraga kardio, seperti jogging, renang, bersepeda, zumba, dan senam aerobik. Olahraga ini terbukti efektif karena frekuensi dan intensitas­nya yang bersifat sedang. Selain itu perlu diimbangi pula dengan olahraga kekuatan otot perut, seperti crunch, plank, sit up, dan memodifika­si gerakan tersebut dengan bola yoga.

Dalam melakukan olahraga, penting untuk diperhatik­an masalah frekuensi dan durasi olahraga. Berolahrag­a kardio bisa dilakukan setiap hari dengan durasi mencapai 150-300 menit per minggu. Sedangkan, olahraga kekuatan otot cukup dilakukan dua atau tiga kali seminggu dengan 2-3 set, masingmasi­ng set terdiri atas 10-15 repitisi.

Terakhir, jangan lupa, cara efektif mengecilka­n perut buncit adalah menjalani pola hidup aktif atau mengurangi jumlah waktu bersikap duduk diam ( sedentary). Sophia menyatakan, sedentary adalah salah satu faktor penyumbang obesitas, terutama obesitas sentral. Duduk terlalu lama dapat memudahkan penumpukan lemak di perut. Itu terjadi lantaran tidak adanya kontraksi otot.

Bagaimana, mau terbebas dari perut buncit? Bergerakla­h mulai sekarang.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia