Jawa Pos

Sebarkan Semangat Inovasi

-

NAMA Iwan Setiawan Lukminto tengah naik daun. Setelah meraih penghargaa­n Best Businessma­n of the Year 2013 dari Forbes Indo

presiden direktur PT Sri Rejeki Isman (Sritex) Tbk itu menyabet penghargaa­n bergengsi Entreprene­ur of the Year 2014 dari lembaga auditor ternama Ernst & Young (EY).

Iwan memang sukses meneruskan tongkat estafet kepemimpin­an Sritex dari ayahnya, H M. Lukminto. Bahkan, di tangan pria yang baru berulang tahun ke-40 pada 25 Juni lalu itu, Sritex terus berkembang menjadi perusahaan garmen dan tekstil terbesar di Asia Tenggara. Apa kunci suksesnya? ”Ada tiga, inovasi, inovasi, inovasi,” ujarnya saat peluncuran buku Inovasi tanpa Henti untuk Indonesiak­u di Jakarta tadi malam (29/6).

Dalam buku setebal hampir 400 halaman yang ditulis Dr Nasir Tamara itu, Iwan berbagi ilmu mengelola dan mengembang­kan bisnis keluarga. ”Saya tidak pernah bermimpi punya biografi di usia 40 tahun,” katanya.

Dalam acara yang dihadiri Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastut­i, mantan Wakil Presiden Try Sutrisno, serta mantan Panglima ABRI Wiranto itu, Iwan menyebut semangat inovasi selalu menjadi prioritas H M. Lukminto sejak membangun Sritex pada 1965. ”Semangat inilah yang akan kami tularkan ke generasi penerus agar Sritex bisa bertahan dan berkembang beribu tahun,” ucapnya.

Sosok Iwan sebagai marketer andal yang mampu mendorong produk Sritex menembus lebih dari seratus negara juga ditunjukka­n tadi malam. Dia menyebutka­n, sejak listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) dua tahun lalu, saham Sritex terus menunjukka­n kinerja yang menggembir­akan. ”Jadi, Bapak-Ibu, jangan segansegan membeli saham Sritex, yaaa,” ujarnya, disambut tawa ratusan hadirin yang memenuhi ballroom Pacific Place tadi malam. (owi/c11/sof)

 ?? DHIMAS GINANJAR/JAWA POS ?? nesia,
DHIMAS GINANJAR/JAWA POS nesia,

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia