Jawa Pos

Kata Sandinya Adalah Messi

-

’’Messi! Messi! Messi!’’

RIBUAN kilometer jauhnya dari Cile, nama megabintan­g Argentina itulah yang menyelamat­kan nyawa Santiago Lopez Menendez dari para penyandera

Kontribusi Messi yang paling menonjol bagi Albicelest­e –julukan tim nasional Argentina– adalah menjadi pemain terbanyak yang melakukan tendangan. Totalnya 22 kali, 16 di antaranya tepat sasaran.

Performa gemilangny­a bersama Barcelona yang berujung pada tiga gelar belum terlihat selama di Cile. Tak heran, sempat beredar kabar bahwa pemain berjuluk La Pulga tersebut mulai putus asa.

Terutama setelah peluang emas peraih Ballon d’Or empat kali itu kala melawan Kolombia pada perempat final digagalkan kiper lawan, David Ospina.

’’Saat saya melihat dia (Ospina, Red) bisa bangkit dan menepis tendangan yang saya lakukan, saya serasa ingin mati,’’ ungkap Messi sebagaiman­a dikutip Sambafoot.

Salah seorang rekan setimnya, Sergio Aguero, menyatakan sering dicurhati Messi beberapa hari terakhir ini. Keluhannya pun sama, Messi yang begitu subur bersama Barcelona musim lalu merasa dirinya selalu kurang beruntung sepanjang Copa America 2015.

’’Saya hanya bisa mengatakan kepadanya, tenang, gol itu akan datang,’’ ucap Aguero sebagaiman­a dikutip TyC.

Penyerang Manchester City tersebut mengungkap­kan bahwa Messi saat ini berada dalam tekanan untuk mencetak gol. Tapi, pemain yang sering menjadi teman sekamar Messi itu selalu berusaha membesarka­n hati kapten tim nasional Argentina tersebut.

Di mata Aguero, kontribusi Messi bagi tim tak cuma berupa gol. ’’Leo (sapaan Messi, Red) terus berlari, berlari, dan berlari. Itulah yang memberi kami konfidensi lebih. Sebab, kalau Leo (Messi, Red) melakukann­ya, kami juga harus demikian (membuka ruang, Red),’’ tegas pemain yang mencetak dua gol bagi Argentina dalam Copa America 2015 itu. (ren/c19/ttg)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia