Jawa Pos

Broadcasti­ng SMAN 7 Maju

Radio Sekolah Rutin Siaran

-

SURABAYA –” Smupie radio media informatio­n and entertain

ment for smupie teens.” Sapaan hangat itu selalu dibawakan saat Smupie Radio mengudara di sekolah. Memang, tak lengkap rasanya jika generasi muda tanpa musik dan informasi. Sapaan-sapaan hangat ikut melengkapi. Karena itulah, Smupie Radio hadir.

Radio kebanggaan SMAN 7 tersebut berdiri pada Februari 2012. Radio sekolah yang berada di bawah naungan ekstrakuri­kuler broadcasti­ng itu menjadi bagian tak terpisahka­n dari para siswa sekolah tersebut.

Saat jam istirahat pertama berlangsun­g, tim Smupie Radio segera menuju ruang siaran. Tempatnya ada di lantai 2. Di ruangan itu, sudah ada mik dan amplifier. Tim Smupie Radio lalu melengkapi­nya dengan laptop. Setelah tim menyiapkan segala sesuatunya dengan singkat, sapaan hangat mengudara. Lalu, lagulagu terdengar mengiringi jam istirahat para siswa.

Yasinta Nadia Kurnia bertugas pagi itu. Dia tidak sendiri. Ada Cindy Oktafian Tsania yang ikut siaran. Juga, ada Lisa Rachma Oktaviani dan Mutia Ganis. Mereka adalah para siswa yang tergolong aktif dalam Smupie Radio.

Yasinta bertugas memutar lagu dari laptop. Lagu-lagunya bergan- tung pada request atau permintaan para siswa. Dia menyebutka­n, ada tiga program di Smupie Radio. Yakni, Reqlame, Insidius, dan Zombie. ”Yang paling ramai adalah Reqlame,” imbuh Cindy antusias.

Reqlame (Request Lagu dan Salam-Salam Me) adalah program yang berisi permintaan lagu dan saling kirim salam. Caranya, siswa datang ke ruang siaran, lalu mengisi memo yang sudah disiapkan. Agar lagunya bisa diputar, siswa tersebut harus membayar Rp 1.000. ”Uangnya akan masuk ke kas,” terang Lisa.

Reqlame memang menjadi favorit para siswa. Lagu-lagu yang diputar beragam. Biasanya lagu yang sedang tren. Ada juga yang merequest dangdut. Dalam satu kali siaran selama 15 menit, rata-rata ada lima orang yang me-request. Durasi siaran bisa lebih panjang ketika ada lomba-lomba di sekolah. Dalam satu hari, kadang bisa sampai 100 request lagu.

Program Insidius (Informasi Radio Smupie) menyampaik­an berbagai informasi kepada para siswa. ”Prestasi SMAN 7 juga kita umumkan,” imbuhnya. Adapun, Zombie (Zodiak Mingguan Radio Smupie) berisi informasi tentang zodiak.

Agar bisa siaran dengan baik, para tim Radio Smupie tidak sekadar cuap-cuap di depan mik. Mereka juga harus berlatih olah suara. (puj/c7/nda)

 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia