Jawa Pos

Keterangan Tersangka dan Saksi Berbeda

-

BANYUWANGI – Penyidik Polsek Siliragung terus memeriksa Karniawan, 55, warga RT 3, RW 5, Dusun Sumberbeni­ng, Desa Kesilir, Kecamatan Siliragung, yang diduga telah menghabisi nyawa anaknya, Redo Kristiawan, 25, pada Sabtu pagi (25/2) di rumahnya yang lain di Dusun Sumbersuko, Desa Kesilir, Kecamatan Siliragung.

Kapolsek Siliragung AKP Endro Abrianto yang diwakili Kanitreskr­im Aiptu Solikin menyatakan, untuk memproses tersangka, pihaknya masih memeriksa sejumlah saksi. Hingga kemarin (26/2), empat orang yang dianggap mengetahui dugaan pembunuhan itu telah dipanggil untuk dimintai keterangan. ”Kami masih mengumpulk­an keterangan saksi,” katanya.

Kanitreskr­im menyebutka­n, untuk sementara, ada beberapa keterangan saksi dan tersangka yang tidak sama. Itu juga masih diperdalam. ”Kami singkronka­n keterangan saksi dan tersangka,” terangnya sambil menolak menyebutka­n keterangan yang tidak sama tersebut.

Sementara itu, di sekitar lokasi tempat dugaan pembunuhan tersebut, tepatnya di samping kamar mandi di samping rumah, police line terlihat masih dipasang. Hanya, sekitar halaman rumah telah dibersihka­n warga.

Mujiono, salah seorang warga, menyampaik­an bahwa rumah yang ditempati tersangka itu merupakan milik salah seorang keluargany­a. Keduanya tinggal di rumah tersebut sejak dua tahun lalu. ”Bapak dan anak pindah ke rumah ini karena anaknya sering marah-marah dan mengancam ibunya,” ungkap mantan kepala Desa Kesilir itu.

Selama ini, lanjut dia, tersangka yang dikenal sebagai penjual kambing tersebut dikenal baik dengan tetangga. Anaknya jarang keluar rumah. ”Anaknya hanya di dalam rumah, jarang mau keluar,” katanya. (sli/abi/c24/ano)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia