Jawa Pos

HABISI NAGA TANPA API

-

TURIN – Naga merupakan makhluk mitos yang menakutkan. Semburan api membuat mereka begitu perkasa. Bagaimana kalau naga kehilangan kemampuan menyemburk­an api? Itulah yang sedang dialami FC Porto dalam lawatannya ke Juventus Stadium dini hari nanti (siaran langsung SCTV/ beIN Sports 2 pukul 02.45 WIB).

Kekalahan 0-2 Porto di rumah sendiri, Estadio do Dragao, pada 22 Februari lalu membuat mereka datang dengan beban minus dua gol. Itulah yang membuat klub berjuluk Dragoes alias Naga itu mempunyai tugas yang teramat berat dalam second leg babak 16 besar Liga Champions di Juventus Stadium dini hari nanti.

Apalagi, Juventus Stadium bukanlah rumah yang mudah ditaklukka­n para tamu. Fakta nya, Juventus tak terka lahkan da lam 48 laga terakhir di Ju ven tus Stadium di semua ajang. Me re ka juga me menangi 41 laga di antaranya. Ar tinya, ha nya tujuh laga yang berakhir seri.

Sebelum Juventus Stadium atau ketika masih Delle Alpi, klub berjuluk Nyonya Tua tersebut juga tangguh ketika bermain di Turin. Total, mereka hanya enam kali menelan kekalahan kandang sejak era Liga Champions. Itu mereka gapai sejak tembus ke Liga Champions pada 1995–1996 hingga kini.

Dengan modal dua gol pada first leg, asalkan tidak kalah dua gol atau lebih, Juventus lolos ke 9 perempat final. Itu bukan tugas yang terlampau berat jika melihat konsistens­i yang ditunjukka­n tim asuhan Massimilia­no Allegri tersebut di Liga Champions musim ini dengan lima kemenangan dan dua seri. Tak terkalahka­n.

Selain itu, mental tanding mereka juga sedang bagus. Itu menyusul kemenangan 2-1 atas AC Milan dalam giornata ke-28 Serie A Italia di Juventus Stadium akhir pekan lalu (10/3). Total, Gianluigi Buffon dkk tidak terkalahka­n dalam 12 pertanding­an terakhir di semua ajang.

Striker Juve Paulo Dybala menilai mereka memang memiliki modal lebih baik, tapi tidak berarti lengah karena menjadi favorit. ’’Porto adalah tim yang sangat bagus. Mereka membuat kami kesulitan meski akhirnya kami bisa mencetak gol. Jadi, kami harus tetap berhati-hati di lini belakang,’’ kata pemain timnas Argentina itu kepada O Jogo.

Potensi kejutan dari Porto tetap ada. Kebetulan, mereka pernah mengalami situasi serupa dengan klub Italia lainnya, AS Roma, pada playoff Liga Champions. Mereka ditahan 1-1 dalam first leg di kandang, kemudian menang 3-0 dalam second leg di Olimpico, Roma, 23 Agustus tahun lalu.

Untuk menghabisi Porto, Juve tetap memakai skema andalannya dalam beberapa bulan terakhir, yakni 4-2-3-1. Sayang, ada sedikit gangguan. Sebab, dua bek andalannya, Giorgio Chiellini dan Andrea Barzagli, dikabarkan tidak ber- ada dalam kondisi fit dan diragukan bermain.

Meski begitu, pelatih Juve Massimilia­no Allegri masih mempunyai Leonardo Bonucci dan Medhi Benatia yang kualitasny­a setara dalam skema empat bek sejajar. Lalu, di bek kanan, bisa dimainkan Stephan Lichtstein­er atau Dani Alves dan di bek kiri bisa diandalkan Alex Sandro.

Di kubu Porto, bek kiri Alex Telles-lah yang absen karena kartu merah dalam laga sebelum nya. Sebagai gantinya, posisi itu akan dihuni Miguel Layun. Pelatih Nuno Espirito Santo tetap mengusung skema 4-3-3 dengan Yacine Brahimi, Andre Silva, dan Diogo Jota yang menghuni lini serang.

Porto menjadikan comeback Barcelona yang kalah 0-4 oleh Paris Saint Germain (PSG) pada first leg, lalu membalikka­n keadaan dengan menang 6-1 alias agregat 6-5 sebagai inspirasi. ’’Tidak ada yang tidak mungkin. Kami sudah menyaksika­n ketika papan skor berbalik,’’ ujar gelandang Porto Danilo Pereira di situs resmi klub. ’’Kami berangkat ke Turin dengan keyakinan tersebut. Kami akan menyerahka­n segalanya untuk menang dan melaju ke babak selanjutny­a,’’ ungkapnya.

Sekarang, yang menjadi tugas dari sang pelatih Nuno adalah membawa performa ala kompetisi domestik ke level Eropa. Di Liga Portuga, mereka baru saja menang 4-0 atas Arouca. Selain itu, mereka menjadi tim yang paling produktif dengan 57 gol musim ini. Juga, paling sedikit kebobolan dengan 11 gol. (okt/c23/ham) NUNO ESPIRITO SANTO 1

 ?? EPA/ESTELA SILVA ??
EPA/ESTELA SILVA
 ??  ?? 9191991919­1919 0101011010 8 1616 2222 2222222222­2222222222 2222222222­222222222 3030 2 2828 2828282828­2828828282­82888 55 55555555 2121
9191991919­1919 0101011010 8 1616 2222 2222222222­2222222222 2222222222­222222222 3030 2 2828 2828282828­2828828282­82888 55 55555555 2121
 ?? INSTAGRAM ??
INSTAGRAM
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia