Jawa Pos

Makin Siap Hadapi UNBK 2017

-

SIDOARJO – Ujian nasional berbasis komputer (UNBK) jenjang SMA/MA tinggal sebulan lagi. Kemarin (13/3) sekolah dan siswa melakukan geladi bersih atau simulasi terakhir pelaksanaa­n UNBK untuk jenjang SMA/MA se-Kota Delta.

Di SMAN 2 Sidoarjo, misalnya. Sebanyak 403 siswa, baik jurusan IPA, IPS, maupun bahasa Indonesia, mengerjaka­n soal simulasi UNBK dengan lancar. Dalam tiga sesi pelaksanaa­n UNBK, seluruh siswa tidak mengalami kendala.

Aisyah Dewi Rahmawati, salah satu siswa jurusan IPA SMAN 2 Sidoarjo, menyatakan bahwa dirinya tidak mengalami masalah pada sistem maupun pengerjaan soal. Sebab, soalsoal UNBK yang dikerjakan menggunaka­n materi ujian nasional tahun lalu. ’’Kalau materinya, sama dengan tahun lalu. Jadi, lumayan bisa mengerjaka­n,’’ tuturnya.

Dalam simulasi terakhir hari pertama kemarin, materi yang diujikan adalah mata pelajaran pilihan. Setiap siswa wajib memilih salah satu mapel sesuai dengan jurusan yang diambil. Untuk IPA, mapel pilihannya adalah biologi, kimia, dan fisika. Mapel pilihan IPS, antara lain, geografi, sosiologi, dan ekonomi. Adapun mapel pilihan bahasa adalah antropolog­i dan bahasa asing.

Mapel pilihan tersebut dipilih siswa sejak beberapa bulan lalu ke pusat. Jadi, pada pelaksanaa­n UNBK, siswa tidak bisa mengganti pilihan mapel jurusan masing-masing. ’’Saya pilih mapel kimia,’’ ungkapnya.

Wakil Kepala SMAN 2 Sidoarjo Bidang Sarana dan Prasarana Ariyanti Zauhartina mengatakan, total ada empat ruangan yang digunakan untuk pelaksanaa­n UNBK. Setiap ruangan disediakan 36–37 komputer dan empat komputer cadangan. ’’Jumlah komputer kami tidak masalah. Sudah cukup untuk mengerjaka­n UNBK tiga sesi,’’ katanya.

Dalam pelaksanaa­n geladi bersih atau simulasi terakhir UNBK, pihaknya juga telah mengevalua­si simulasi sebelumnya. Salah satunya menambah kuota internet dari 10 MB menjadi 50 MB. ’’Sebelumnya lemot sekali pas upload soal UNBK. Tetapi, sekarang lancar,’’ jelasnya. (ayu/c15/hud)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia