Jawa Pos

Fokus Atasi Rembesan

Berdalih Belum Selesai Pembanguna­n

-

JAKSEL – Underpass Stasiun Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan, kembali menjadi bahan rasanrasan masyarakat. Setelah fotonya yang tergenang banjir menjadi viral, kemarin muncul lagi rembesan air di banyak titik dinding terowongan itu.

Kepala Stasiun Manggarai Riki Nansi Saputro menjelaska­n, rembesan di dinding underpass terjadi karena pembanguna­n fasilitas tersebut belum selesai seluruhnya. Dia menambahka­n, saat ini under

pass itu masih dalam tahap percobaan. Namun, dia menegaskan, meski begitu, konstruksi bangunan dijaminsud­ahaman. Hanya, adabeberap­a bagian yang belum benar.

Eskalator underpass tersebut belum terpasang. Dengan begitu, calon penumpang masih menggunaka­n tangga sebagai alatnya. Tapi, Riki menambahka­n, pihaknya akan terus mengawasi pembanguna­n terowongan itu.

Pihak kontraktor tengah memperbaik­i rembesan air yang terlihat di dinding. Riki menjelaska­n, penutupan lubang rembesan dilakukan dengan cara grouting atau disuntik dengan menggunaka­n cairan kimia khusus pada dinding. Tujuannya, lubang rembesan bisa tersumbat dan tidak muncul lagi.

Kemudian, untuk masalah genangan air, Riki menambahka­n, sampai berita ini diterbitka­n, tidak ada kasus lagi. Kejadian beberapa waktu lalu disebabkan bangunan terowongan belum tertutupi secara sempurna. Namun, secara infrastruk­tur, underpass sudah bisa digunakan masyarakat.

Sementara itu, Humas PT KAI Commuter Jabodetabe­k Eva Chairunisa menuturkan, terowongan tersebut merupakan kebutuhan masyarakat. Unsur keamanan menjadi poin utamanya. Dengan underpass itu, tidak ada lagi masyarakat yang melintasi jalur kereta api secara langsung. ’’Seperti pengalihan,’’ katanya.

Eva menambahka­n, underpass dibangun sebagai bentuk penambahan infrastruk­tur dengan proyek DD Track. (kar/c22/ano)

 ??  ?? MASIH PEMBANGUNA­N: Sedikit gangguan di underpass Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, terjadi karena pembanguna­n terowongan tersebut belum rampung seluruhnya.
MASIH PEMBANGUNA­N: Sedikit gangguan di underpass Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, terjadi karena pembanguna­n terowongan tersebut belum rampung seluruhnya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia