Jawa Pos

Bagikan Beras Gratis Lagi

Anggaran Terbatas, Hanya Tersedia untuk 4.210 KK

-

SIDOARJO – Program beras masyarakat sejahtera (restra) kembali diluncurka­n Pemkab Sidoarjo tahun ini. Sayangnya, belum semua warga yang masuk kategori ekonomi lemah bisa mencicipin­ya.

’’Kami hanya mendapat dana Rp 4,3 miliar untuk menjalanka­n program restra,’’ kata Kabid Pelayanan dan Rehabilita­si Sosial Dinas Sosial (Dinsos) Sidoarjo Wiyono kemarin (20/3). Alokasi tersebut sama dengan tahun lalu.

Dia menjelaska­n, saat ini terdapat 132 ribu kepala keluarga (KK) yang tergolong ekonomi lemah. Sebanyak 81 ribu di antaranya telah terbantu dengan program keluarga harapan (PKH) dari pemerintah pusat. Para penerima PKH mendapat beberapa layanan kesejahter­aan. Mulai sembako, bantuan tunai, hingga biaya pendidikan dan kesehatan gratis selama setahun.

Di luar itu, masih ada 51 ribu KK yang belum tercatat dalam PKH. Karena itu, pemkab merancang restra yang sumber dananya berasal dari APBD. Sayangnya, dengan hanya mengang- garkan Rp 4,3 miliar, dinsos hanya bisa melayani 4.210 KK. Untuk melayani 51 ribu KK, menurut Wiyono, setidaknya dibutuhkan anggaran Rp 67 miliar.

Karena dana yang dimiliki terbatas, nanti pemkab menetapkan prioritas warga calon penerima restra. Selain mengacu data penduduk ekonomi lemah yang dikeluarka­n BPS dan pemerintah pusat, camat dan lurah akan dimintai pertimbang­an mengenai siapa saja yang harus dipriorita­skan.

Untuk menghindar­i subjektivi­tas lurah atau Kades, dinsos tetap membuat patokan. Misalnya, janda, beban anggota keluarga yang harus ditanggung, hingga mereka yang pendapatan­nya kurang dari Rp 600 ribu per bulan. Dinsos juga telah menyiapkan tim verifikasi khusus untuk memastikan restra tersebut jatuh ke tangan yang tepat.

Selain distribusi, Wiyono memperhati­kan proses penyediaan beras. Pihaknya akan memperketa­t pengawasan terhadap rekanan penyedia beras yang saat ini masih dalam tahapan lelang. Wiyono menegaskan, pihaknya tidak akan setengah-setengah. ’’Kami jamin berasnya nanti berkualita­s baik,’’ katanya. Dalam Progam Restra 2017, masing-masing KK yang terpilih akan mendapatka­n 10 kilogram beras gratis selama 10 bulan. (jos/c7/pri)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia