Jawa Pos

Menikmati Musik Syahdu Borsboom

-

SURABAYA – Komposisi Clair de Lune mengalun merdu nan syahdu di Ciputra Hall kemarin (17/4). Alunan nada karya Claude Debussy itu berasal dari piano yang dimainkan Tobias Borsboom, pianis asal Belanda.

Borsboom baru pertama tampil di beberapa kota di Indonesia. Satu rangkaian konser yang bertajuk Piano Recital by To

bias Borsboom tersebut berlangsun­g selama tiga hari. Sebelumnya, pemusik 28 tahun itu menggelar konser piano di Jakarta pada Sabtu (15/4) dan di Semarang pada Minggu (16/4). ’’Sangat menyenangk­an. Tur ke tiga kota di Indonesia. Sayangnya, besok (hari ini, Red) saya harus kembali ke Belanda,” ucapnya.

Dalam konser tadi malam, Borsboom mem- bawakan tujuh komposisi. Clair de Lune adalah pembuka. Selain itu, ada Winter Child, Perpetuum Mobile, Adelaide Op 46 S 466, Saudade, dan Wanderer Fantasie, op 15.

Borsboom jatuh cinta pada musik klasik sejak remaja. Menurut dia, musik klasik begitu romantis. Enak didengarka­n di telinga, juga iya. Seorang pemain dikatakan berhasil membawakan lagu klasik apabila pendengarn­ya mampu terhanyut. ’’Saya berharap itu. Semua penonton dapat menikmatin­ya dengan baik,” ungkap pria kelahiran Den Haag, 24 November 1988, tersebut.

Pada usia yang masih 28 tahun, dia sudah meraih banyak prestasi membanggak­an. Dia mendapatka­n penghargaa­n Winner of the Prestigiou­s Dutch Talent Award pada 2015. Penghargaa­n itu diberikan atas penampilan solo memainkan musik klasik dengan piano.

Namanya juga jatuh cinta, Borsboom mempelajar­inya matang-matang. Bahkan, dia mengambil master degree di sekolah musik Conservato­rium van Amsterdam pada tahun 2013. ’’Kesibukan saya saat ini, keliling ke beberapa tempat untuk konser musik,” jelasnya.

Borsboom punya trik agar rileks sebelum naik panggung. ’’Sebelum mulai konser, tarik napas dalam-dalam,” imbuhnya saat ditemui kemarin. Konser tersebut diselengga­rakan Erasmus Huis dan Yayasan Caraka Mulia (Pusat Bahasa dan Kebudayaan IndonesiaB­elanda di Surabaya). bri/c7/jan)

 ?? DIKA KAWENGIAN/JAWA POS ?? PERDANA: Tobias Borsboom melakukan persiapan sebelum tampil di Ciputra Hall tadi malam.
DIKA KAWENGIAN/JAWA POS PERDANA: Tobias Borsboom melakukan persiapan sebelum tampil di Ciputra Hall tadi malam.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia