Jawa Pos

Ledakkan Brankas, Bawa Kabur Rp 531 M

-

ASUNCION – Kota Ciudad del Este di Alto Parana Department (setara provinsi), Paraguay, porak-poranda. Senin waktu setempat (24/4), sekitar 50 pria bersenjata mengobrak-abrik kota terbesar kedua Paraguay itu. Bak adegan film laga, para pelaku dari geng-geng kriminal Brasil tersebut meledakkan bangunan, membakar mobil, dan menembaki polisi.

Selama sekitar dua jam, para pelaku menjadikan ibu kota Alto Parana itu sebagai palagan. Target utama mereka adalah Prosegur. Yakni, perusahaan yang menawarkan jasa pengiriman uang tunai. Mereka meledakkan brankas berisi jutaan uang tunai di perusahaan tersebut setelah lebih dulu menghabisi para petugas keamanan. Mereka menerobos pengamanan berlapis Prosegur dengan persenjata­an ala militer.

”Terjadi baku tembak. Banyak korban tewas dan terluka. Tapi, kami belum bisa banyak bicara sekarang. Kami masih memburu para pelaku,” kata seorang polisi yang merahasiak­an identitasn­ya. Untuk memburu para pelaku yang berjumlah sekitar 50 orang itu, Uruguay bekerja sama dengan Brasil. Itu dilakukan karena kabarnya para pelaku berasal dari Brasil. Selain itu, setelah beraksi, para pelaku juga kabur ke Brasil.

Sejauh ini, polisi masih belum tahu persis jumlah kerugian yang timbul dalam perampokan bersenjata tersebut. Saat diledakkan, menurut sumber Prosegur, brankas berada dalam kondisi penuh uang. Sayangnya, dia tidak tahu jumlah uang di dalamnya. ”Biasanya, kalau brankas penuh, uangnya bisa mencapai USD 40 juta (sekitar Rp 531,39 miliar),” katanya.

Kuat dugaan, para penjahat itu mendapatka­n bantuan orang dalam. Entah polisi atau pegawai Prosegur. ”Yang seperti ini tidak pernah terjadi sebelumnya di Paraguay,” kata Gubernur Alto Parana Justo Zacarias. Dia menyebutka­n bahwa perampokan bersenjata itu merupakan yang paling besar dalam sejarah kriminalit­as Paraguay. Sedikitnya, satu polisi tewas dalam perampokan tersebut.

 ?? REUTERS ?? KERUGIAN BESAR: Markas Prosegur di Ciudad del Este, Paraguay, hancur setelah perampok meledakkan­nya dengan bom.
REUTERS KERUGIAN BESAR: Markas Prosegur di Ciudad del Este, Paraguay, hancur setelah perampok meledakkan­nya dengan bom.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia