Jawa Pos

DIPECAT GOLKAR KARENA BEDA PENDAPAT

- GRAFIS RIZKY JANU/JAWA POS

Ahmad Doli Kurnia bukan nama pertama di internal Partai Golkar yang dipecat karena perbedaan pendapat. Dalam tiga tahun terakhir, sejumlah nama kader maupun tokoh Golkar pernah disanksi pemecatan meski dengan kadar yang berbeda-beda. NUSRON WAHID, AGUS GUMIWANG, DAN POEMPIDA HIDAYATULL­AH Tiga nama itu dipecat pada 2014, pada masa kepengurus­an Aburizal Bakrie-Idrus Marham. Mereka dipecat karena mendukung pencalonan Jokowi-JK, berseberan­gan dengan keputusan Partai Golkar yang mendukung pencalonan Prabowo-Hatta. Status mereka dipulihkan dalam Munaslub Partai Golkar 2016. FADEL MUHAMMAD Mantan gubernur Gorontalo itu tidak dipecat dari keanggotaa­n Golkar, tapi dipecat dari jabatan sekretaris Dewan Pembina Partai Golkar. Fadel dipecat karena berbeda pandangan dengan keputusan DPP di pencalonan gubernur Gorontalo. Golkar mengusung incumbent yang juga terpidana hukuman percobaan Rusli Habibie, sedangkan Fadel bulat mendukung pencalonan istrinya, Hana Hasanah Fadel Muhammad, dari PDIP. Fadel juga dicopot dari jabatannya sebagai wakil ketua Komisi VII DPR.

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia