Jawa Pos

Penguasa Klasemen yang Tak Nyaman

-

KALAU memperhati­kan klasemen sementara grup B Piala AFF U-18 2017 di Yangon, Vietnam memang mantap berada di puncak dengan enam poin setelah kemenangan atas Filipina 5-0 kemarin. Namun, bila memperhati­kan dua laga tersisa, langkahnya tak akan nyaman.

Bagaimana tidak, dua lawan tersisa yang akan mereka hadapi adalah dua tim favorit, yakni Indonesia (11/9) dan tuan rumah Myanmar (13/9). Lagi pula, koleksi angka mereka sama banyak dengan Indonesia saat ini. Sama-sama enam angka, tapi unggul produktivi­tas gol.

Situasi itu diakui pelatih Vietnam Hoang Anh Tuan. ”Saya sudah memantau mereka saat pertanding­an pertama. Mereka punya tim yang bagus. Kami tidak boleh bertanding seperti melawan Brunei dan Filipina. Pemain harus sungguh-sungguh di dua laga terakhir tersebut,” ungkapnya.

Bagi Vietnam, kalau mereka gagal menang atas Indonesia besok, pertanding­an terakhir melawan Myanmar bakal menjadi pertarunga­n hidup mati. Di sisi lain, bagi Myanmar, kekalahan melawan Indonesia pada laga pertama membuat semua laga sisa mereka harus dimenangka­n.

Tak heran, kemarin setelah Vietnam membantai Filipina lima gol tanpa balas di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar tidak mau kalah. Mereka membantai Brunei tujuh gol tanpa balas. (*/c24/ham)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia