Jawa Pos

Asa Comeback Gundogan

-

NAMA Ilkay Gundogan pernah begitu besar di Borussia Dortmund saat kali pertama bergabung pada musim 2011–2012. Bersama Marco Reus, Mats Hummels, Mario Goetze, dan Robert Lewandowsk­i, dia menjadi personel yang mengantark­an Dortmund menjadi juara Bundesliga. Semusim berselang, Dortmund dibawanya jadi finalis Liga Champions meski harus kalah dari Bayern Muenchen.

Namun, karirnya mendadak lenyap hampir setahun belakangan sesaat setelah dibeli Manchester City pada awal 2016–2017. Dia menderita cedera lutut parah sejak 15 Desember 2016 dan baru pulih 100 persen pada 24 Agustus 2017. Comeback pertamanya terjadi saat City menang 6-0 atas Watford (16/9) sebagai pemain pengganti. Lantas, di laga melawan West Bromwich Albion dini hari nanti, Gundogan memiliki kans besar untuk memulai ’’debutnya’’ jadi starter.

’’Ini adalah penantian yang panjang. Karena itulah, saya merasa sangat spesial untuk kembali bermain lagi,’’ ucap Gundogan seperti dilansir Daily Mail. ’’Saat cedera, saya hanya bisa menonton pertanding­an di televisi ataupun tribun. Anda tidak bisa bergabung bersama tim dan semuanya harus dilakukan dengan fisio. Sangat mengecewak­an,’’ imbuhnya.

Meski begitu, dia mengaku bahwa penampilan­nya tidak seperti musim lalu saat City kali pertama membelinya dari Borussia Dortmund. Dia harus mengembali­kan mood dan feeling terhadap bola serta beradaptas­i dengan taktik pelatih.

’’Jika saya bilang bahwa saya adalah pemain seperti tahun lalu, saya berbohong. Cedera panjang membuat segala sesua- tunya tidak lagi sama. Namun, saya akan melakukan yang terbaik untuk bisa segera menyatu dengan tim. Saya siap untuk tampil,’’ kata Gundogan. (io/c20/tom)

 ??  ?? SEMANGAT: Ilkay Gundogan sudah benar-benar pulih dari cedera lutut dan siap tampil kembali.
SEMANGAT: Ilkay Gundogan sudah benar-benar pulih dari cedera lutut dan siap tampil kembali.
 ?? PHIL NOBLE/REUTERS ??
PHIL NOBLE/REUTERS
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia