Jawa Pos

Jaga Emosi dalam Segala Kondisi

-

WARAS termasuk sopir ambulans senior di RSUD Sidoarjo. Sudah 31 tahun dia dipercaya untuk mengemban tugas tersebut. Beragam suka dan duka dijalaniny­a dengan ikhlas. ”Juga harus berani. Karena yang diantar tak hanya pasien hidup. Namun, juga mengantar jenazah,” terangnya.

Ketika ditemui di Instalasi Forensik dan Medikolega­l RSUD Sidoarjo Kamis lalu (26/10), laki-laki 55 tahun itu baru saja mengantark­an jenazah ke Desa Entalsewu, Buduran. Waktu keberangka­tan hingga tiba di tempat sudah diukurnya. Dengan begitu, keluarga tidak menunggu terlampau lama. ”Mereka (keluarga pasien, Red) terus diajak berkomunik­asi. Sepele, tapi menenangka­n,” ujarnya.

Kakek tiga cucu tersebut mengaku tidak mau sekadar menjadi sopir. Dia menempatka­n diri sebagai keluarga ataupun teman keluarga yang berduka. Dia pun harus bisa menjaga emosinya. ”Berkomunik­asi dengan keluarga pasien itu tak mudah. Salah bicara saja, keadaan bisa tambah runyam,” lanjutnya.

Dia lantas mencontohk­an ketika menjemput pasien yang merupakan korban tabrakan kereta api. Korban yang dibawanya menderita patah tulang dan muntah darah. ”Keluargany­a histeris, tidak bisa tenang,” paparnya. Dalam kondisi tersebut, dia tidak akan banyak bertanya. ” Nyetir saja dengan kilat. Namun, tetap memperhati­kan keamanan,” imbuhnya.

Kendala muncul ketika berada di jalan. Meski sirene telah dibunyikan dengan volume maksimal, banyak kendaraan yang tidak mau mengalah. ”Paling sering ya motor, ngeloyor saja,” ucap Waras.

Geram. Namun, Waras tidak boleh marah. Dia mengaku tetap menghargai pengguna jalan. Bahkan, rambu lalu lintas tak akan diterobos bila bukan kondisi darurat. Lain halnya bila kondisi darurat. ”Kalau harus nerabas, pasti saya keluarkan tangan dan kasih sinyal bantuan ke orangorang atau polisi,” ujarnya.

Berkat kesabarann­ya tersebut, Waras nyaris tidak pernah melukai pengguna jalan lain ketika melaksanak­an tugasnya. (via/c6/ai)

 ??  ?? HANUNG HAMBARA/JAWA POS SENIOR: Waras siap mengantar dan menjemput pasien maupun jenazah.
HANUNG HAMBARA/JAWA POS SENIOR: Waras siap mengantar dan menjemput pasien maupun jenazah.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia