Jawa Pos

Repotizen Mudahkan Pengurusan Dokumen

-

GRESIK – Mengurus dokumen tidak akan perlu lagi mondarman dir dari satu kantor ke kantor lain. Cukup gunakan apli kasi kar ya tiga mahasiswa Uni versitas Internasio­nal Semen Indonesia ( UISI) ini, pengu rusan KTP, KK, mau pun SIM bisa lebih mu dah.

Tiga mahasiswa teknik informatik­a itu adalah Rahadian Putra, Putu Alicia, dan Tanfirul Nur Laili. Idenya berawal dari repotnya mengisi data diri saat mengurus dokumen. Saat mengurus KTP, warga harus memasukkan data pribadi. Begitu juga saat mengurus SIM.

Pengisian data dilakukan berulang-ulang. ”Itu tidak efektif,” jelas Rahadian kemarin (9/11). Rahadian dkk membuat aplikasi bernama Repotizen atau Repository of Citizen Data. Aplikasi itu telah meraih penghargaa­n dari Kementeria­n Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenriste­kdikti) saat lomba di Universita­s Indonesia (UI).

Apa isinya? Dalam aplikasi tersebut terekam data pribadi, status keluarga, riwayat pendidikan, sampai riwayat pekerjaan. Data tersebut cukup diisikan saat sekali, misalnya, saat mengurus KTP. Setelah itu, data terekam. Tidak perlu mengisi lagi saat mengurus SIM, paspor, dan sebagainya.

Bagimana keamanan datanya? Rahadian menjamin aplikasi dalam website itu dilindungi. Setiap orang harus memiliki akun khusus agar bisa mendapatka­n username dan password. ”Relatif aman,” katanya.

Syaratnya, tambah Putu Alicia, hanya dibutuhkan sistem yang terintegra­si dengan instansi pemerintah agar bisa dipakai untuk mengurus dokumen. ”Bisa meminimalk­an praktik calo juga,” ucapnya. ( adi/c10/roz)

 ?? ADI WIJAYA/JAWA POS ?? BUTUH KERJA SAMA: Dari kiri, Rahadian, Alicia, dan Tanfirul mencoba memasukkan data ke aplikasi Repotizen.
ADI WIJAYA/JAWA POS BUTUH KERJA SAMA: Dari kiri, Rahadian, Alicia, dan Tanfirul mencoba memasukkan data ke aplikasi Repotizen.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia