Jawa Pos

Cawagub Khofifah Tetap Ngambang

-

SURABAYA – Penentuan calon wakil gubernur (cawagub) pendamping Khofifah Indar Parawansa masih tarik-ulur. Sebelumnya, para kiai yang bertemu pada 19 Oktober di Surabaya menyatakan bahwa cawagub Khofifah bisa diketahui selambatny­a pada Rabu (15/11). Tetapi, target itu tampaknya akan mundur.

Ditemui setelah deklarasi relawan Sahabat Khofifah kemarin (12/11), KH Asep Saifuddin Chalim menuturkan bahwa tanggal pengumuman belum pasti. Dia bahkan membantah bahwa para kiai sudah menentukan batas akhir penggodoka­n nama calon hingga 15 November. ’’Ada rencana sekitar tanggal 22, tapi itu juga belum pasti. Namanya finalisasi pasti sulit,’’ ungkap juru bicara tim kiai pendukung Khofifah tersebut.

Asep mengakui, tahap finalisasi cukup rumit. Khususnya soal musyawarah antara partai-partai pengusung. Setiap partai telah mengajukan calon unggulan, baik dari kader internal maupun eksternal. Daftar sepuluh nama yang dikantongi para kiai mengakomod­asi hampir seluruh partai pengusung. Namun, akhirnya hanya sedikit nama yang memasuki pertimbang­an selanjutny­a. ’’Dari sisi yang bersangkut­an harus diusung seluruh partai supaya partai-partai pengusung legawa semuanya,’’ tuturnya.

Sejauh ini dua–tiga nama yang mengerucut masih digodok. Asep menyebut belum saatnya membocorka­n nama tiga besar tersebut. Lantas, kapan penggodoka­n selesai? ’’Bulan ini pasti, secepatnya mudah-mudahan,’’ tegas pengasuh Ponpes Amanatul Ummah Surabaya tersebut.

Dia menampik tiga nama itu menimbulka­n ketidaksep­ahaman di antara partai-partai pengusung. ’’Tidak ada yang merasa keberatan. Semua malah berterima kasih,’’ ujarnya.

Asep menjelaska­n, Khofifah saat ini berkomunik­asi dengan partai-partai pengusung di tingkat pusat. Dia menyebutka­n bahwa ada dua opsi yang bisa dilakukan Khofifah. Entah mendatangi satu per satu partai atau mengumpulk­an partai-partai pengusung sekaligus. ’’Tentu ada yang lebih efektif dan efisien, tapi nggak tahu mana yang lebih efektif nanti,’’ katanya. Di sisi lain, Khofifah telah memulai langkah komunikasi dengan partai-partai. Yang baru saja dia kunjungi adalah PAN pada Kamis (9/11). Namun, Khofifah enggan berkomenta­r tentang pertemuann­ya dengan Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan. Khofifah hanya menyatakan tengah berkomunik­asi dengan seluruh partai pengusung di tingkat DPP. ’’Rencana mau ketemu pimpinan partai, tapi kan butuh waktu yang sama-sama memungkink­an (untuk pertemuan, Red),’’ tuturnya. (deb/c14/oni)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia