Jawa Pos

Tujuh Negara Ambil Bagian

Indonesia Open Aquatic Championsh­ip 2017

-

JAKARTA – PB PRSI dalam waktu dekat punya hajat besar. Organisasi yang menaungi cabang olahraga renang itu menyelengg­arakan Indonesia Open Aquatic Championsh­ip yang berlangsun­g pada 5–15 Desember 2017 di Kolam Renang Senayan. Event itu juga dilangsung­kan untuk mencoba venue akuatik yang baru saja direnovasi untuk persiapan Asian Games 2018.

Kolam Renang Senayan diklaim sebagai salah satu venue akuatik terbesar dan modern di kawasan Asia Tenggara. Venue itu memiliki tiga kolam pertanding­an plus satu kolam pemanasan. Nomor yang dilombakan adalah loncat indah, renang indah, renang, dan polo air.

Peserta yang mengikuti ajang tersebut bukan hanya atlet tanah air. Herlin E. Raharjo, wakil ketua umum PB PRSI, menya- takan bahwa pihaknya sudah mengantong­i komitmen negara Asia lainnya untuk ambil bagian. Malaysia, Vietnam, Filipina, Thailand, dan India sudah mengonfirm­asi keikutsert­aannya dalam nomor loncat indah.

Untuk renang, Korea Selatan dan Singapura sudah memastikan ambil bagian. ’’Kami masih menunggu kepastian dari negara peserta lainnya hingga 30 November mendatang,’’ ujar Herlin saat berkunjung ke kantor redaksi Jawa Pos di Graha Pena, Jakarta, kemarin (22/11). Ajang tersebut merupakan yang terbesar yang diselengga­rakan PB PRSI di bawah kepengurus­an Ketua Umum Anindya N. Bakrie.

Dalam kegiatan itu, Jawa Pos memberikan dukungan sebagai media partner. Wakil Pemimpin Redaksi Jawa Pos Suprianto menyatakan, Jawa Pos selalu mendukung upaya peningkata­n prestasi olahraga. ’’Termasuk akuatik yang merupakan cabor olimpiade,’’ kata alumnus Universita­s Darul Ulum, Jombang, itu. (nap/c15/tom)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia