Jawa Pos

Bos Penyelundu­p Sabu-Sabu Tinggal di Tiongkok

Tangkap Lagi Kapal Bermuatan 3 Ton Sabu-Sabu

-

JAKARTA – Pelaku yang mengotaki sindikat penyelundu­pan 1,6 ton sabu-sabu terungkap. Dia bernama Lao yang tinggal di Tiongkok, tepatnya di sekitar perbatasan Myanmar dan Tiongkok. Pemilik kapal MV Min Lian Yu Yun yang menyelundu­pkan sabu-sabu itu, Tan Mai, 69, meminta Lao yang juga bos besarnya tersebut ditangkap.

Kemarin (24/2) Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan konferensi pers terkait perkembang­an kasus penyelundu­pan 1,6 ton sabu-sabu. Saat itu Tito dan Ani –panggilan akrab Sri Mulyani– mengintero­gasi empat tersangka penyelundu­p sekaligus awak kapal Min Lian Yu Yun.

Tito menanyakan asal muasal 1,6 ton sabu-sabu. Seorang penerjemah bernama Herlina kemudian mengulangi pertanyaan Tito kepada empat awak kapal. Saat itu Tan Mai langsung berbicara dengan menggunaka­n bahasa Mandarin. Tampak wajahnya memerah dan suaranya terdengar bergetar.

Sesekali terlihat urat nadinya di sekitar wajah. Dengan tangan terborgol, dia berusaha bicara sebanyak-banyaknya. Saat itu Herlina menerjemah­kannya bahwa Tan Mai meminta bosnya yang bernama Lao ditangkap. ”Lao ini (tinggal) di Tiongkok,” jelasnya.

Menurut Herlina, Tan Mai juga tidak mengetahui barang yang dibawanya merupakan narkotika. Sebab, dia hanya diminta untuk membawa barang itu ke sejumlah titik di Indonesia. ”Tak tahu dia,” terangnya.

Sementara itu, Ditjen Bea Cukai dan Polri kemarin kembali menggagalk­an penyelundu­pan sabu-sabu yang diduga seberat 3 ton yang diangkut kapal. Kapal dihentikan petugas di perairan Selat Philips, Karimun, Kepri. Kapal tersebut bernama Win Long BH asal Taiwan.

Kapal itu berawak 28 orang. Hingga tadi malam, kapal tersebut masih menjalani pembongkar­an muatan. Petugas berupaya mencari sabu-sabu seberat 3 ton itu. Ada kemungkina­n kapal tersebut juga dikirim sindikat narkotika yang sama dengan tiga kapal yang ditangkap sebelumnya.

 ?? CECEP MULYANA/BATAM POS/JPG ?? EKSPOS PERKARA: Tito dan Sri Mulyani mengintero­gasi tersangka penyelundu­p 1,6 ton sabu-sabu seputar asal muasalnya di Pelabuhan Sekupang, Batam, Kepri, kemarin.
CECEP MULYANA/BATAM POS/JPG EKSPOS PERKARA: Tito dan Sri Mulyani mengintero­gasi tersangka penyelundu­p 1,6 ton sabu-sabu seputar asal muasalnya di Pelabuhan Sekupang, Batam, Kepri, kemarin.
 ?? CECEP MULYANA/BATAM POS/JPG ?? BARANG BUKTI: Anggota Polda Kepri membawa paket sabu-sabu saat ekpos kemarin.
CECEP MULYANA/BATAM POS/JPG BARANG BUKTI: Anggota Polda Kepri membawa paket sabu-sabu saat ekpos kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia