Jawa Pos

Galang Keakraban Melalui Kompetisi

Lomba Futsal untuk Anak SD

-

SURABAYA – Banyak cara yang dilakukan Polsek Sawahan untuk mewujudkan situasi aman kondusif. Selain berpatroli rutin, aparat penegak hukum tersebut menggelar kompetisi futsal di wilayah wewenangny­a. Pesertanya murid SD di wilayah Sawahan.

Lebih dari 15 sekolah yang mengikuti kompetisi tersebut. Mereka bertanding untuk memperebut­kan Piala Kapolsek. Setiap hari beberapa babak kompetisi dimainkan. Mulai babak penyisihan, semifinal, hingga final.

Kapolsek Sawahan Kompol Dwi Eko Budi Sulistyono sengaja memilih futsal sebagai sarana membentuk keakraban. Peserta yang dipilih SD. Alasannya, anak seusia SD masih melibatkan orang tua. Eko yakin orang tua pasti mendamping­i saat anak-anaknya bertanding. ’’Di situlah, peran polisi dalam menjalin hubungan dengan masyarakat terjadi,’’ katanya.

Selain itu, tingkat emosional anak SD masih bisa dikontrol. Permasalah­an yang muncul saat bertanding bisa diredam. Berbeda apabila peserta kalangan dewasa. Permasalah­an itu justru bisa memicu perkelahia­n. ’’Kalau siswa SD lebih bersifat senang dan gembira,’’ ucapnya.

Kompetisi berlangsun­g sepekan. Eko berharap target untuk mewujudkan Sawahan kondusif tercapai. Dengan begitu, Sawahan lebih siap menghadapi pesta demokrasi pilkada. ’’Paling tidak, kami sudah lebih awal berbaur dengan masyarakat,’’ katanya.

Lelaki asal Tuban itu menuturkan, masih ada kegiatan lain yang akan digelar Polsek Sawahan. Hanya, saat ini Eko fokus pada kompetisi futsal dahulu. Kegiatan lainnya akan digelar tematik untuk masyarakat.

Camat Sawahan M. Yunus menyambut baik langkah tersebut. Inovasi yang dilakukan Polsek Sawahan sangat mengena. Pendekatan kepada masyarakat tidak selalu formal. Banyak cara yang bisa diterapkan. ’’Salah satunya, kegiatan di bidang olahraga,’’ ungkapnya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia