Jawa Pos

Meski Masih Dini, Vinales Sudah Pesimistis Juara

-

TERMAS DE RIO HONDO – MotoGP 2018 baru memasuki seri kedua. Tapi, pilot Movistar Yamaha Maverick Vinales tak mampu lagi menahan frustrasi. Buruknyape­rforma

YZR-M1 di trek basah seperti terjadi sejak tahun lalu ternyata masih menghantui. Jika tak mampu mengatasi masalah tersebut, Vinales menjamin gelar juara dunia 2018 mustahil diraih.

Hujan turun sejak sesi latihan bebas keempat (FP4) MotoGP Argentina, lalu berlanjut sampai di awal sesi kualifikas­i kedua (Q2). Vinales hanya mampu finis di posisi kedelapan, terpaut nyaris 2 detik di belakang peraih pole position Jack Miller (Pramac Ducati). Vinales menyebut M1 sangat lemah saat berakseler­asi dalam kondisi basah.

Vinales sejatinya mulai bersemanga­t lagi setelah menemukan setting-an motor yang pas pada seri pembuka MotoGP Qatar. Dengan setting-an shockbreak­er yang lebih keras, pembalap 23 tahun itu mengaku bisa mengerem lebih agresif sesuai gaya balapnya. Dia bahkan datang ke Termas de Rio Hondo dengan kepercayaa­n diri tinggi. Namun, ketika hujan turun, Vinales menemukan bahwa masalah yang dirasakan Yamaha sepanjang tahun lalu sama sekali belum teratasi. ’’Sangat sulit. Jujur saja kami harus berjuang keras lagi,’’ terang Vinales. M1 sebenarnya berakseler­asi cukup baik di trek kering. Vinales bahkan berani bertaruh, jika balapan terjadi dalam kondisi normal, podium tidak terlalu sulit diraih. Tapi, ketika lintasan basah, di mana pun sirkuitnya, cengkerama­n ban seperti lenyap.

Saat ditanya apakah performa M1 di trek basah lebih baik dari tahun lalu, Vinales dengan yakin menjawab tidak. Dia bahkan menyebut kondisi Yamaha kini semakin mundur karena tim-tim rival sudah berada di level berbeda. ’’Jadi, bakal sulit untuk bertarung berebut gelar juara dunia dengan kelemahan yang kami miliki sekarang,’’ lanjutnya.

Vinalesjug­asudahmeng­usulkan kepada Yamaha untuk segera melakukan uji coba privat guna mengatasim­asalahters­ebut.Sama denganreka­nsatutimny­a,Valentino Rossi,Vinalesmen­yebutmasal­ah yang dihadapi timnya saat ini adalah elektronik.

 ?? MOTOGP ALBERTO SAIZ/AP PHOTO ?? TAK PERCAYA DIRI: Pembalap Yamaha Maverick Vinales merasa sangat tidak yakin dengan peluang timnya menjadi juara MotoGP 2018. SEMPURNA: Petenis nomor satu dunia Rafael Nadal sukses meraih dua kemenangan pada perempat final Piala Davis grup dunia...
MOTOGP ALBERTO SAIZ/AP PHOTO TAK PERCAYA DIRI: Pembalap Yamaha Maverick Vinales merasa sangat tidak yakin dengan peluang timnya menjadi juara MotoGP 2018. SEMPURNA: Petenis nomor satu dunia Rafael Nadal sukses meraih dua kemenangan pada perempat final Piala Davis grup dunia...

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia