Jawa Pos

Atleti Krisis Amunisi

-

MADRID – Atletico Madrid masih mengincar posisi runnerup La Liga dan trofi Europa League. Namun, melihat stok amunisi yang tersedia, Atleti –julukan Atletico– tampaknya berat mewujudkan dua target di atas. Sebab, amunisi Atleti hanya tersisa 14 pemain.

Ya, setelah penyerang Diego Costa mengalami cedera hamstring sejak 13 April, bek kanan Juanfran dipastikan absen saat menghadapi Arsenal di Emirates pada leg pertama semifinal Liga Europa (27/4). Sebelum Juanfran, Filipe

Luis juga mengalami retak tulang fibula dan menjalani operasi pada 15 Maret lalu.

Situs resmi Atleti kemarin melaporkan, berdasar hasil pemeriksaa­n lanjut pasca kejadian di

jornada ke-34 Senin lalu (23/4) melawan Real Betis, Juanfran dipastikan absen di Emirates. Senin lalu Juanfran hanya bermain 65 menit sebelum akhirnya digantikan Sime Vrsaljko.

Entrenador Atleti Diego Simeone, sebagaiman­a diberitaka­n First Post, tak bisa memastikan sampai kapan Juanfran menepi. Simeone memilih mengambang­kan waktu pulihnya bek kanan 33 tahun tersebut. Rupanya, pria asal Buenos Aires, Argentina, itu tak mau kekuatanny­a bocor menjelang pertemuan melawan Arsenal.

’’Saya pikir dia (Juanfran, Red) memiliki kesempatan tampil pada

leg pertama. Namun, dia akan kembali saat kami bermain di Wanda Metropolit­ano,’’ tutur Simeone.

AS membeberka­n opsi yang bakal dilakukan Simeone untuk menyiasati krisis amunisi. Yakni, memainkan tiga bek. Formasi tiga bek jelas bukan formasi yang lazim buat Los Colchonero­s yang biasa memainkan empat bek.

’’Pilihan saya untuk pemainpema­in yang tampil di London bergantung bagaimana kondisi pemain dalam sesi latihan Rabu (hari ini, Red). Kalau memang harus bermain dengan tiga bek, mengapa tidak?’’ tantang Simeone. Bek yang dimiliki Atleti saat ini tinggal Diego Godin, Jose Gimenez, Sime Vrsaljko, dan Lucas Hernandez. Kalaupun tetap memainkan empat bek, opsi pemain yang bisa dijadikan backup untuk keempatnya adalah Thomas Partey. Musim lalu pemain asal Ghana itu bisa dijadikan sebagai bek kanan. Ketika bermain imbang tanpa gol melawan Betis Senin lalu (23/4), Simeone memang membangkuc­adangkan pemain-pemain pentingnya. Misalnya Antoine Griezmann, Koke, dan Diego Godin.

’’Karena rotasi yang saya lakukan pada pertanding­an sebelumnya, saya berkeyakin­an pemain-pemain saya akan lebih bugar dan siap menuju London,’’ kata Simeone.

Kehilangan pemain tidak hanya dirasakan Atleti. Arsenal sebagai tuan rumah leg pertama juga kehilangan gelandang berkebangs­aan Mesir Mohamed Elneny.

Gelandang 25 tahun tersebut mengalami cedera engkel parah di kaki kirinya ketika Arsenal menghadapi West Ham pada Senin lalu (23/4). Sebelumnya, Arsenal kehilangan Henrikh Mkhitaryan yang mengalami cedera lutut saat melawan CSKA Moscow di perempat final. Arsene Wenger juga menginform­asikan bahwa Mesut Oezil terancam absen karena masih menderita flu.

’’Oezil tak tampil saat melawan West Ham. Jadi, saya tak bisa memberi informasi lebih detail,’’ papar Wenger.

 ?? ARMANDO FRANCA/AP PHOTO ?? HARUS MENEPI: Diego Costa (kiri) dan Juanfran melakukan pemanasan sebelum melawan Sporting Lisbon pada leg kedua perempat final Liga Europa (12/4).
ARMANDO FRANCA/AP PHOTO HARUS MENEPI: Diego Costa (kiri) dan Juanfran melakukan pemanasan sebelum melawan Sporting Lisbon pada leg kedua perempat final Liga Europa (12/4).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia