Jawa Pos

Detail Personal Lebih Bermakna

Mengatur Acara Pertunanga­n tanpa EO

-

SURABAYA – Mengadakan acara pertunanga­n bisa lebih mudah jika dibantu pihak ketiga. Akan tetapi, tetap lain rasanya jika semua diurus sendiri. Kita bisa menambahka­n detail-detail yang sangat personal.

Itulah yang dilakukan Maria Levina Hidajat. Tampilan dekorasi, hamper, hingga undangan didesain sendiri oleh founder Smarch Architectu­re Course itu. Dominasi bunga lili, anyelir, dan tulip dipilih untuk mempercant­ik venue pertunanga­n di Jamoo Restaurant, Hotel Shangri-La. ”Aku ingin acara ini berkesan intimate, simple and meaningful,” terang alumnus University of Nottingham itu.

Pertunanga­n Vina, sapaan Maria Levina Hidajat, dengan Ronald Ramlan berlangsun­g Sabtu malam (28/4), tepat pada hari ulang tahun ke-34 Vina. Keduanya memilih acara pertunanga­n yang sederhana, tetapi sarat makna. Disisipi adat Tionghoa dalam balutan nuansa yang tetap modern dan berkelas.

Alih-alih menggunaka­n jasa pengatur acara, mereka memilih beberapa teman dekat untuk membantu persiapan acara. ”Justru kami bisa observe lebih banyak hal karena nggak pakai EO. Sehingga banyak detail yang merupakan gabungan dari seleraku dan kemauannya Ronald,” paparnya.

Acara pertunanga­n itu diawali dengan penyerahan baki dari pihak keluarga Ronald kepada keluarga Vina.

Pada baki seserahan itu, Ronald menyisipka­n kutipan-kutipan Alkitab. Misalnya, kutipan berbunyi, ”And the 2 shall become 1.” ”Pertunanga­n kami ini ada tradisinya, tapi nggak tradisiona­l,” terang lelaki yang merupakan owner PT Serion Dwiguna Binangun tersebut. Sementara itu, baki balasan dari Vina untuk keluarga sang kekasih terdiri atas tar bunga dan croquembou­che. Sejenis sus kesukaan Vina yang ditata membentuk menara.

Menara sus itu menyiratka­n gunungan harapan dan doa-doa baik bagi rumah tangga mereka kelak. Kemudian keduanya memberikan persembaha­n untuk orang tua, yakni teh dan buket bunga, sebagai ungkapan terima kasih.

 ?? ALLEX QOMARULLA/JAWA POS ?? RESMI BERTUNANGA­N: Maria Levina Hidajat dan Ronald Ramlan di sela acara lamaran Sabtu malam (28/4).
ALLEX QOMARULLA/JAWA POS RESMI BERTUNANGA­N: Maria Levina Hidajat dan Ronald Ramlan di sela acara lamaran Sabtu malam (28/4).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia