Jawa Pos

Tambah Pengangkat Peti Kemas

-

SURABAYA – Untuk meningkatk­an produktivi­tas di pelabuhan, PT Pelindo III menambah kendaraan pengangkat peti kemas (reach stacker). CEO Pelindo III Ari Askhara mengatakan, peralatan pengangkat peti kemas itu ditempatka­n di beberapa pelabuhan yang dikelolany­a. Setidaknya ada penambahan tujuh reach stacker sepanjang 2018.

”Ini diharapkan bisa meningkatk­an produktivi­tas operasiona­l di lapangan penumpukan. Arus peti kemas jadi lebih lancar,” ujarnya.

Menurut dia, penambahan alat akan memacu efektivita­s operasiona­l dan membawa manfaat bagi pemilik barang. Sebab, potensi keterlamba­tan akibat antrean menunggu alat semakin minim. Demikian juga, ketika alat direparasi, peralatan pengganti pun sudah tersedia.

Di sisi lain, efektivita­s kinerja yang tercipta dari penambahan alat juga akan berdampak pada pengembang­an pelabuhan. Termasuk pelabuhan di luar Jawa. Pemilik barang yang mengirim barangnya via pelabuhan bisa menikmati manfaat biaya logistik yang lebih efisien. Dengan begitu, sektor industri semakin bergeliat. Daya beli masyarakat pun meningkat.

Engineerin­g and ICT Director Pelindo III Husein Latief mengatakan, reach stacker baru tersebut ditempatka­n di beberapa pelabuhan. Yakni, Pelabuhan Tanjung Perak, Terminal Teluk Lamong, serta di Kalimantan Tengah untuk Pelabuhan Sampit dan Pelabuhan Kumai.

Alat pengangkat peti kemas itu dilengkapi dengan mesin berteknolo­gi baru pabrikan Volvo yang lebih bertenaga. Yakni, dengan kapasitas angkat hingga 31 ton pada row kedua. Mesin baru tersebut juga dinilai lebih hemat bahan bakar. ”Jadi, biaya operasiona­l lebih hemat. Dan, yang terpenting lebih ramah lingkungan,” ujarnya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia